Hasemi Fauziah
Kontributor
Jakarta, NU Online Jabar
Salah seorang Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Zakky Mubarak dalam tausiyah digitalnya mengatakan dalam kehidupan sehari-hari kita diarahkan agar senantiasa bergabung beserta orang-orang yang terus mengikuti dan menjalani kebenaran.
"Dengan kita bergabung bersama mereka, maka kita akan ikut melakukan hal-hal yang terpuji, melaksanakan hal-hal yang baik sekaligus menghindari hal-hal yang tercela," terang Kiai Zakky melalui akun Facebooknya, Kamis (31/10/2024).
Kiai kelahiran Cirebon Jawa Barat tersebut menyampaikan bahwa itu akan mendorong kita agar tabah dan sabar.
"Hal ini kita dibimbing agar terus tambah dan sabar dengan berbagai kegiatan terpuji itu karena semua itu merupakan pengorbanan. Dengan tabah dan sabar itulah kita akan meraih kesuksesan," ucapnya.
Kiai Zakky mengatakan bahwa kita harus berusaha agar bisa bergaul dengan orang baik
"Kita memerlukan usaha-usaha yang terpuji dan kita senantiasa bergabung atau bergaul dengan orang-orang yang baik, kita menghindari, bergabung dengan orang-orang yang tidak baik karena itu bisa menjerumuskan kita dengan bergaul dengan orang-orang yang baik," tuturnya.
Kiai yang juga merupakan salah seorang Dosen di Universitas Indonesia (UI) tersebut menyampaikan bahwa carilah pembimbing agar mendapatkan keberhasilan.
"Kita akan terbimbing, dibimbing dan kita mencari bimbingan dari mereka sehingga mendapatkan keberhasilan kesuksesan pada masa kini maupun masa depan," pungkasnya.
Terpopuler
1
Dialog Refleksi Harlah ke-70, IPPNU Tasikmalaya Tegaskan Peran Strategis Perempuan dalam Pendidikan dan Kepemimpinan
2
Pesantren Karangmangu Bertaraf Nasional, Cetak Puluhan Khatimin dari Berbagai Daerah
3
Sekda Tasikmalaya Apresiasi Kiprah IPPNU dalam Membangun Generasi Melek Teknologi
4
Meriahkan Harlah ke-70, IPPNU Tasikmalaya Umumkan Juara Lomba Kreativitas Pelajar se-Kabupaten
5
RMI PWNU Jabar Kritik Kebijakan Gubernur Terkait Penyerahan Ijazah
6
LP Ma’arif NU Jabar dan Gurfah Azhariyah Gelar Tes Masuk Universitas Al-Azhar Mesir
Terkini
Lihat Semua