KH Zakky Mubarak Ungkap Dua Sifat Terpuji untuk Mencapai Kesuksesan
Rabu, 15 Januari 2025 | 13:14 WIB
Hasemi Fauziah
Kontributor
Jakarta, NU Online Jabar
Salah seorang Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Zakky Mubarak, menyampaikan bahwa ada dua sifat yang sangat terpuji yang dimiliki oleh manusia, dan apabila kedua sifat ini diterapkan dalam kehidupan, maka akan membawa kesuksesan.
Hal tersebut disampaikan oleh Kiai Zakky melalui video taushiyah yang diunggah di akun Facebook resminya, Zakky Mubarak Syamrakh, pada Selasa (14/1/2025).
“Sifat yang pertama adalah penyantun, dan yang kedua adalah ketabahan. Dua sifat ini sangat penting, karena ketika kita bersikap penyantun, kita akan banyak berbuat baik kepada sesama dan melakukan berbagai usaha yang mendatangkan manfaat bagi umat manusia,” ungkap Kiai Zakky yang berasal dari Cirebon, Jawa Barat.
“Sabar sangat penting juga, karena dengan kesabaran itu kita bisa meraih kesuksesan. Tanpa kesabaran, kesuksesan itu tidak mungkin tercapai,” sambungnya.
Kiai Zakky juga dikenal sebagai seorang dosen senior di Universitas Indonesia (UI) tersebut mengungkapkan bahwa apapun yang kita jalani dalam kehidupan memerlukan kesabaran yang maksimal.
“Bayangkan, hanya sekedar untuk memperoleh ijazah SD, kita harus sekolah selama 6 tahun, ujian demi ujian, ada PR, setiap hari harus berangkat sekolah dan pulang siang hari. Kalau tidak sabar, itu tidak akan bisa. Maka banyak anak-anak yang gagal di SD dan tidak lanjut ke SMP,” jelas Kiai Zakky.
Dengan demikian, Kiai Zakky menekankan pentingnya dua sifat yang terpuji, yaitu penyantun, penyabar yang disertai dengan tabah untuk mencapai kesuksesan dalam kehidupan.
Terpopuler
1
Keutamaan Bulan Sya’ban dan Nisfu Syaban dalam Hadits Nabi
2
PCNU bersama Pemkot, ATR/BPN, dan Kemenag Launching Menuju Bandung Kota Wakaf dan Pelaksanaan Wakaf Hijau
3
Inilah Sejumlah Agenda Haul Masyayikh Pesantren Sunanulhuda 2025
4
Innalillahi, Mustasyar PCNU Cianjur KH R Abdul Halim Meninggal Dunia
5
Peralihan Arah Kiblat dari Baitul Maqdis ke Ka'bah Terjadi di Bulan Syaban
6
Tiga Pemain Keturunan Resmi Jadi WNI: Amunisi Baru Perkuat Timnas Indonesia
Terkini
Lihat Semua