• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Sabtu, 20 April 2024

Kota Bogor

Kuliner Mie Glosor, Cara Fatayat NU Meriahkan Hari Jadi Bogor ke-540 

Kuliner Mie Glosor, Cara Fatayat NU Meriahkan Hari Jadi Bogor ke-540 
Kuliner Mie Glosor, Cara Fatayat NU Meriahkan Hari Jadi Bogor ke-540. (Foto: Abdul Mun'im Hasan).
Kuliner Mie Glosor, Cara Fatayat NU Meriahkan Hari Jadi Bogor ke-540. (Foto: Abdul Mun'im Hasan).

Bogor, NU Online Jabar
Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kota Bogor mengadakan Festival Mie Glosor untuk memeriahkan Peringatan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-540 yang bertempat di Alun-alun Kota Bogor dengan mengusung tema 'Abhinaya Satya Lestari' yang bermakna, Abhinaya: semangat; Satya: tulus; dan Lestari: tidak berubah, bertahan, terus hidup, Jum'at (3/6).


Peringatan yang dirayakan setiap tanggal 3 Juni itu dijadikan momentum oleh Fatayat Kota Bogor untuk menghadirkan salah satu makanan khas Kota Bogor, yakni Mie Glosor


"Mie Glosor bermakna mie yang licin, mudah merosot, terasa mengalir lancar di tenggorokan saat dimakan. Mie Glosor terbuat dari tepung singkong atau aci yang dicampur dengan kunyit sehingga teksturnya sangat licin dan berwarna kuning cerah. Dengan campuran sayur-sayuran akan semakin nikmat jika disantap dengan sambal kacang, ditambah lagi dengan gorengan bakwan dan tempe," ujar Ketua Fatayat NU Kota Bogor, Dede Siti Aminah ​​​​​​.


Ia menambahkan, bahwa dengan HJB ke-540 ini semoga Bogor terus berlari untuk memberikan kemanfaatan yang nyata bagi warganya. 


"Kami bangga menjadi warga Kota Bogor. Hingga kini PC Fatayat NU Kota Bogor terus bersinergi untuk memaksimalkan khidmat kepada semua yang ada di Kota Bogor. Melestarikan tradisi yang ada di gress root yang mayoritas adalah warga Nahdliyin, dan kami mewakili para Nahdliyat siap menjadi garda terdepan untuk menjaga Aqidah Ahlussunnah wal Jamaah An-Nahdliyah, dan terima kasih kepada Ketua Pelaksana Teh Mauli Mukarromah sehingga acara Festival dapat terselenggara dengan baik dan penuh berkah," pungkas Dede yang juga salah seorang alumni Pesantren Al-Aulia Cibungbulang, Kabupaten Bogor tersebut.


Patut diketahui lebih dari 200 paket Mie Glosor dan paket tumpeng yang terbuat dari Mie Glosor dibagikan langsung ke warga sekitar juga untuk para santri di beberapa Pondok Pesantren yang ada di Kota Bogor. 


Pewarta : Abdul Mun'im Hasan
Editor: Muhammad Rizqy Fauzi


Kota Bogor Terbaru