Sambangi PWNU Jabar, PCNU Cianjur Bahas Penguatan Kelembagaan hingga Program Keumatan
Kamis, 24 Juli 2025 | 14:27 WIB
Wandi Ruswannur
Kontributor
Cianjur, NU Online Jabar
Dalam rangka memperkuat kelembagaan dan program keorganisasian, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Cianjur melakukan silaturahmi ke kantor Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat, pada Selasa (22/7/2025).
Rombongan PCNU Cianjur dipimpin langsung oleh Ketua Tanfidziyah KH Deden Usman Ridwan yang didampingi oleh Wakil Ketua CIanjur Jamiludin, Wakil Sekretaris Teddy Muhammad Ridwan, Ketua Lembaga Takmir Masjid (LTM) KH Ma’mun Asnawi, serta Ketua LAZISNU KH Abdullah Syakir.
Kehadiran ke kantor PWNU juga diterima secara langsung oleh Ketua PWNU Jawa Barat KH Juhadi Muhammad bersama Ketua LTM PWNU H A Patoni serta jajaran pengurus lainnya.
Dalam pertemuan tersebut, KH Deden Usman memaparkan berbagai capaian program yang telah dan akan dilaksanakan selama setahun terakhir. Ia menyampaikan bahwa PCNU Cianjur telah mengadakan sejumlah kegiatan, mulai dari koordinasi dengan MWC melalui program kerja sama perbankan, program Ramadan Berkarya, sosialisasi akselerasi sertifikasi wakaf bagi pesantren, hingga seminar fikih dan penyembelihan hewan qurban.
“Kami juga telah menyalurkan alat bantu bagi penyandang disabilitas, melakukan sosialisasi produk halal dan rekrutmen pendamping produk halal. Program ini merupakan kerja sama antara PCNU dengan LPH PBNU/NU Halal Center serta BPJPH RI, dan diikuti oleh sekitar 300 kader muda NU se-Kabupaten Cianjur,” ujarnya kepada NU Online Jabar.
Lebih lanjut dia menambahkan bahwa PCNU Cianjur telah menyiapkan sejumlah agenda lanjutan yang akan digelar pada bulan Agustus mendatang. Di antaranya adalah sarasehan, penyusunan dan penyebarluasan buku sejarah NU Cianjur oleh LAKPESDAM dan LTN, pelatihan manajemen masjid bagi para ketua DKM dan anggota Ikatan Remaja Masjid (IRMAS), serta pengukuhan 1.000 muharrik atau penggerak masjid se-Kabupaten Cianjur.
“Program ini disinergikan dengan LTM PWNU, PBNU, LAZISNU, Kemenag RI, BAZNAS RI, serta perusahaan swasta. Tujuannya untuk memperkuat tiga fungsi masjid yaitu idaroh, ri’ayah, dan imarah, serta mendorong pemberdayaan ekonomi umat berbasis masjid, khususnya di lingkungan keluarga besar PCNU Cianjur. Kita ingin Jam’iyyah dan Jama’ah NU Cianjur menjadi mandiri, maju, dan sejahtera,” tegasnya penuh semangat.
Sementara itu Ketua PWNU Jawa Barat, KH Juhadi Muhammad, menyampaikan apresiasi atas berbagai program yang telah dijalankan oleh PCNU Cianjur. Menurutnya, langkah-langkah tersebut merupakan bagian dari penguatan program ke-NU-an dan keummatan melalui peran aktif lembaga-lembaga di bawah naungan NU.
“Kami berharap PCNU Cianjur, dan secara umum seluruh PCNU se-Jawa Barat, dapat terus mengoptimalkan pelaksanaan program organisasi secara konsisten, terukur, dan terencana, sesuai dengan target yang telah ditetapkan, yakni menuju kemandirian jam’iyyah demi mewujudkan tatanan masyarakat yang berkeadilan dan sejahtera, serta menjadi rahmat bagi semesta,” tuturnya.
Kiai Juhadi juga menginformasikan bahwa dalam waktu dekat PWNU Jawa Barat akan meluncurkan program sosialisasi teknologi pertanian di Kabupaten Cianjur. Program ini berupa metode penanaman padi satu kali tanam empat kali panen melalui Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU).
"Tujuannya agar para petani NU merasakan kehadiran NU dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah Jawa Barat," tandasnya.
Terpopuler
1
Pesantren Babakan Ciwaringin Angkat Suara, Soroti Sejumlah Kebijakan Dedi Mulyadi
2
NU Care LAZISNU dan Fatayat NU Kedokanbunder Jalin Silaturahmi ke Radar Indramayu
3
Ratusan Jamaah Padati Masjid PWNU, Ikuti Gelaran Halaqah JATMAN Jawa Barat
4
Peluncuran Koperasi Merah Putih: Solusi Nyata atau Sekadar Simbol Pembangunan?
5
Pembekalan Calon Pengurus, Fatayat NU Indramayu Mantapkan Visi Organisasi Melalui Upgrading
6
Sambangi PWNU Jabar, PCNU Cianjur Bahas Penguatan Kelembagaan hingga Program Keumatan
Terkini
Lihat Semua