• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Kamis, 28 Maret 2024

Kabupaten Cirebon

Jadi Mu'jiz Munajat Qurani, KH Lukman Hakim: Doa Terbaik Adalah Doa yang Ada Didalam Al Quran

Jadi Mu'jiz Munajat Qurani, KH Lukman Hakim: Doa Terbaik Adalah Doa yang Ada Didalam Al Quran
Jadi Mu'jiz Munajat Qur'ani, KH Lukman Hakim: Doa Terbaik Adalah Doa yang Ada Didalam Alquran
Jadi Mu'jiz Munajat Qur'ani, KH Lukman Hakim: Doa Terbaik Adalah Doa yang Ada Didalam Alquran

Cirebon, NU Online Jabar
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Jam'iyyatul Qurro' wal Huffadz Nahdlatul Ulama (JQHNU) Astanajapura bekerjasama dengan PAC Fatayat NU Astanajapura baru saja menggelar acara Ijazah Munajat Qur'ani dan Doa Waqi'ah. Acara yang berlangsung di Masjid Nurul Ishlah Japura Kidul itu dihadiri oleh ratusan peserta Ijazah Munajat Qur'ani yang dipimpin oleh KH Lukman Hakim pada Kamis, (17/11).


Ketua PAC JQHNU Astanajapura, Fasfah Sofhal Jamil mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh elemen yang telah membantu terselenggaranya acara Ijazah Munajat Qur'ani ini.


"Saya ucapkan banyak terima kasih terutama kepada jajaran PAC Fatayat NU Astanajapura yang sedari awal telah membantu mensukseskan acara ini," katanya.


Menurutnya, kerjasama dengan PAC Fatayat NU Astanajapura ini akan terus berkesinambungan terutama dalam proses mensyiarkan nilai-nilai Alquran di masyarakat. "Ke depan kita bakal terus melangsungkan kerja sama dengan PAC Fatayat NU Astanajapura. Kita juga telah menyusun untuk mengadakan kegiatan ngaji Alquran dengan Fatayat NU," ujar Fasfah.


Acara Ijazah Munajat Qur'ani ini, kata Fasfah, merupakan wujud semangat kepemimpinan PC JQHNU Kabupaten Cirebon yang terus getol menysiarkan dakwah Alquran.


"PC JQHNU Kabupaten Cirebon era kepemimpinan Kiai Kholik ini memang getol membuat acara yang mewujudkan nilai-nilai dakwah Alquran. Sehingga pada hari ini PAC JQHNU ingin terus memperjuangkan apa yang digaungkan oleh PC," tandasnya.


Dalam kesempatan yang sama, Ketua PAC Fatayat NU Astanajapura Hj Qori'ah juga mengapresiasi kepada PAC JQHNU Astanajapura yang telah mengajak berkolaborasi dalam acara Ijazah Munajat Qur'ani.


"Acara Ijazah Munajat Qur'ani ini tentunya ada niat kami untuk mendapatkan ilmu kepada Kiai Lukman," katanya.


Ia juga berharap, semoga acara Ijazah Munajat Qur'ani ini dapat bermanfaat dan penuh dengan keberkahan serta dapat dibukakan pintu rezeki.


Sementara itu, sesepuh Desa Japura Kidul, KH Ahyan Ma'shum menyampaikan bahwa Allah menurunkan Alquran tak lain sebagai obat, baik dari lahir ataupun bathin.


"Semoga kita yang hadir di sini mendapatkan syafa'at Alquran di hari akhir. Karena Alquran akan mensyafaati orang yang gemar membacanya," jelasnya.


Kiai Ahyan juga berpesan kepada para pemuda untuk meneruskan perjuangan ulama, khususnya ulama NU. "Saya kan sudah tua, nah yang memperjuangkan itu nanti para pemuda ini. Teruslah melanjutkan perjuangan ulama NU yang mengayomi masyarakat, lemah lembut, dan berakhlakul karimah," ujarnya.


Selain itu, Mu'jiz dalam acara Ijazah Munajat Qur'ani, KH Lukman Hakim menjelaskan bahwasannya, doa terbaik adalah doa yang ada di dalam Alquran.


"Orang yang bermunajat kepada Allah sejatinya itu bakal diijabah. Maka berdoalah yang ada di dalam Alquran untuk menjadi hamba yang cinta Alquran agar kelak dikumpulkan dengan para Ahlul Quran," kata Kiai Lukman.


Lebih lanjut, Kiai Lukman menyampaukan bahwasannya tak akan bisa seorang menggapai hal yang luar biasa tanpa bermunajat atau berdoa.


"Ibu yang hebat itu yang tangannya mau menengadah terutama di tengah malam. Karena ibu yang sukses itu tangannya pasti bermunajat," ucapnya.


Doa yang pasti diijabah, kata Kiai Lukman, yakni doa seorang ibu kepada anaknya. Untuk itu, Kiai Lukman mengakak kepada seluruh ibu yang hadir dapat memanfaatkan waktu yang dimilikinya untuk berdoa.


"Maka dari itu, bagi anak ketika berbagi itu sebaiknya diberikan kepada kedua orang tua terlebih dahulu. Kalau ingin rezekinya berlimpah, jangan pelit ke orang tua, berikan yangg terbaik. Karena tidak ada anak yang hebat jika dia pelit ke orang tua," tandasnya.


Pewarta: Sofhal Adnan
Editor: Muhammad Rizqy Fauzi


Kabupaten Cirebon Terbaru