• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 3 Mei 2024

Kabupaten Bandung

LTNNU Bersinergi dengan BAZNAS Kabupaten Bandung, Dukung Realisasikan Program Unggulan

LTNNU Bersinergi dengan BAZNAS Kabupaten Bandung, Dukung Realisasikan Program Unggulan
Perbincangan hangat LTNNU Kabupaten Bandung dengan Ketua BAZNAS
Perbincangan hangat LTNNU Kabupaten Bandung dengan Ketua BAZNAS


Kabupaten Bandung, NU Online Jabar
Pengurus Lembaga Ta'lif Wan Nasyr Nahdlatul Ulama (LTNNU) Kabupaten Bandung mengunjungi kantor Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bandung, Jumat (5/1/24).


Dalam kunjungannya tersebut, LTNNU Jabar diterima langsung oleh Ketua BAZNAS, KH Yusuf Ali Tantowi, berbincang santai mengenai capaian BAZNAS dalam peningkatan pemasukan dari zakat, infak, dan shodaqoh.


Dalam pertemuan tersebut, turut hadir Wakil Ketua LTN NU Drajat, Yadi Mulyadi, assesor penulisan buku tingkat nasional, serta Bendahara LTNNU Asep Saefullah dan Fitri. 


KH Yusuf Ali Tantowi mengungkapkan rasa terima kasih kepada para dermawan dan muzakki di Kabupaten Bandung yang telah ikhlas menyisihkan sebagian hartanya, meningkatkan pemasukan keuangan BAZNAS dari 500 juta menjadi lebih dari 1 milyar per bulan.


KH Yusuf Ali Tantowi berharap masyarakat akan semakin terpanggil untuk berinfaq melalui BAZNAS, memperkuat program bantuan kepada kaum dhuafa, dan mendukung program unggulan Bupati seperti "Guru Ngaji". Pembiayaan rutin BAZNAS kini mendukung program tersebut dengan mencapai keberhasilan stimulan ekonomi dan perekonomian masyarakat.


Ketua BAZNAS juga memberikan masukan kepada LTNNU untuk membangun kesinergian pada program-program yang dapat dikerjasamakan. Dia menekankan pentingnya program pelatihan penulisan yang berdampak produktif, mencetak penulis dari kalangan pelajar untuk meningkatkan pemberdayaan ekonomi.


Ketua LTNNU Kabupaten Bandung, Bambang Melga, menyatakan kesiapan LTNNU untuk bersinergi dengan BAZNAS dalam memberikan kontribusi pemikiran dan mensosialisasikan program BAZNAS di masyarakat. Akhir kunjungan, BAZNAS meminta LTNNU untuk membuat buku pintar Zakat, Infaq, Shodaqoh sebagai panduan bagi calon muzakki.
 


Kabupaten Bandung Terbaru