• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Kamis, 2 Mei 2024

Nasional

HAJI 2023

Update Kepulangan, 20 Kloter Jamaah Haji Gelombang II Hari Ini Pulang ke Tanah Air

Update Kepulangan, 20 Kloter Jamaah Haji Gelombang II Hari Ini Pulang ke Tanah Air
Update Kepulangan, 20 Kloter Jamaah Haji haji.kemenag.go.id)
Update Kepulangan, 20 Kloter Jamaah Haji haji.kemenag.go.id)

Bandung, NU Online Jabar
Pemulangan jamaah haji Indonesia gelombang dua saat ini sedang berlangsung, pada hari ini 25 Juli 2023 sebanyak 7.796 jamaah haji gelombang dua atau yang tergabung dalam 20 kelompok terbang (kloter) dipulangkan dari tanah suci ke tanah air


Sementara itu total jamaah haji Indonesia saat ini yang sudah tiba di tanah air hingga tanggal 23 Juli 2023 yaitu sebanyak 135.475 orang, tergabung dalam 353 kloter


Melansir data dari halaman kemenag.go.id, berikut daftar kepulangan jamaah haji hari ini, 25 Juli 2023
1) Debarkasi Solo (SOC) 67 sebanyak 360 orang
2) Debarkasi Lombok (LOP) 6 sebanyak 393 orang
3) Debarkasi Surabaya (SUB) 54 sebanyak 450 orang
4) Debarkasi Padang (PDG) 9 sebanyak 393 orang
5) Debarkasi Makassar (UPG) 29 sebanyak 393 orang
6) Debarkasi Kertajati (KJT) 17 sebanyak 374 orang
7) Debarkasi Surabaya (SUB) 56 sebanyak 450 orang
8) Debarkasi Surabaya (SUB) 57 sebanyak 450 orang
9) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 51 sebanyak 400 orang
10) Debarkasi Banjarmasin (BDJ) 12 sebanyak 328 orang
11) Debarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) 54 sebanyak 393 orang
12) Debarkasi Surabaya (SUB) 68 sebanyak 360 orang
13) Debarkasi Balikpapan (BPN) 14 sebanyak 299 orang
14) Debarkasi Palembang (PLM) 17 sebanyak 360 orang
15) Debarkasi Solo (SOC) 69 sebanyak 360 orang
16) Debarkasi Medan (KNO) 21 sebanyak 360 orang
17) Debarkasi Makassar (UPG) 30 sebanyak 393 orang
18) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 57 sebanyak 480 orang
19) Debarkasi Solo (SOC) 70 sebanyak 360 orang; dan
20) Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS) 58 sebanyak 440 orang


Perlu diketahui, Pada fase kepulangan ini jamaah haji diimbau untuk tidak membawa barang berlebih, dan dilarang membawa air zamzam ke dalam koper.


Dilarangnya membawa air zamzam berisiko dibongkar oleh pihak maskapai sebagaimana ketentuan dalam penerbangan Garuda Indonesia dan Saudi Airlines yang mengangkut jamaah haji asal Indonesia.


Terkait hal itu, jamaah haji tidak perlu khawatir, karena Kementerian Agama (Kemenag) akan memfasilitasi 10 liter air zamzam yang akan dibagikan saat tiba di Asrama Haji Debarkasi (di Indonesia).
 


Nasional Terbaru