Home Nasional Warta Kuluwung Khutbah Daerah Pustaka Sejarah Ubudiyah Taushiyah Syariah Keislaman Obituari Doa Tokoh Risalah Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya

Paragraf Tanpa Koma

Paragraf Tanpa Koma
Impressionist realism landscape painting (outdoorpainter.com)
Impressionist realism landscape painting (outdoorpainter.com)

Oleh Iin Nasihin 

Semua yang nampak akan hancur 
Kecuali membaca makna dalam dinding tembok
Seperti rasa di buah yang ranum
Atau kuncup bunga dari biji

Bukankah daun dan dahan itu biji
Terlalu menyangka debu kehidupan
Padahal anginlah sang penghembus
Menembus memori cerita lama

Gema angin menggema
Terhantam dinding ngarai bisu
Goa goa tertutup kepiluan
Terbawa alunan seruling gembala
Tanpa makna, penuh misteri

Tiupan angin daun cemara
Berderu tangis terbentur pinus
Alunan nyanyian bernada luka       
Di pegunungan berhujan lembut

Menyelami kehidupan pengembara
Tanpa bekal bermodal yakin
Walau tau Tuhan bukan dibalik gunung
Atau berbicara di perut nun

Penulis adalah penyuka kegiatan terbuka dan anggota Lesbumi MWC Cileunyi, Kabupaten Bandung

Terkait

Adrahi Lainnya

terpopuler

rekomendasi

topik

×