• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Senin, 29 April 2024

Kota Bandung

Momen Kiai Juhadi dan Mantan Ketua PWNU Jabar Full Senyum di Acara Halal Bihalal

Momen Kiai Juhadi dan Mantan Ketua PWNU Jabar Full Senyum di Acara Halal Bihalal
Ketua PWNU Jabar KH Dedi Wahidi (2006-2010) (Kanan) dan Dr KH Eman Suryaman (2011-2016) (kiri) duduk bersama Ketua PWNU Jabar saat ini KH Juhadi Muhammad (tengah). (Foto: NU Online Jabar)
Ketua PWNU Jabar KH Dedi Wahidi (2006-2010) (Kanan) dan Dr KH Eman Suryaman (2011-2016) (kiri) duduk bersama Ketua PWNU Jabar saat ini KH Juhadi Muhammad (tengah). (Foto: NU Online Jabar)

Bandung, NU Online Jabar
Momen cukup langka terjadi di acara Halal Bihalal yang diselenggarakan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat pada Kamis (17/5/2023). Momen langka tersebut kemudian berhasil diabadikan oleh tamu undangan yang hadir.


Terlihat dalam foto tersebut, mantan Ketua PWNU Jabar KH Dedi Wahidi (2006-2010) dan Dr KH Eman Suryaman (2011-2016) duduk bersama Ketua PWNU Jabar saat ini KH Juhadi Muhammad. 


Ntah apa yang dibicarakan, ketiganya terlihat akrab dan saling melemparkan senyum tatkala H Wahidi menunjukkan poselnya. 


Dalam momen tersebut, KH Juhadi Muhammad mengungkapkan bahwa ia sengaja mengundang para mantan ketua PWNU Jabar terdahulu. Ia ingin mendengar arahan dan masukan dari para mantan ketua PWNU Jabar untuk kepengurusan PWNU Jabar sekarang. 


Ia juga meminta restu karena PWNU Jabar berencana akan membangun gedung untuk lembaga-lembaga. 


"Kami ingin mendapatkan masukan-masukan. Karena terus terang, insyaallah di tahun 2023 PWNU Jawa Barat akan membangun gedung lembaga-lembaga. Kita masih punya tanah kosong antara gedung JQH dan GP Ansor Jawa Barat," katanya, Kamis (17/5/2023) dikutip NU Online Jabar.


Pada kesempatan yang sama KH Juhadi juga mengungkapkan beberapa hal mengenai program PWNU Jawa Barat ke depan mulai dari kesehatan, kaderisasi, hingga koperasi. 


Pewarta: Agung Gumelar


Kota Bandung Terbaru