• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Senin, 29 April 2024

Kabupaten Bandung

PC JQHNU se-Jawa Barat Kumpul di Pondok Pesantren Al-Falah 2 Nagreg, Ada Apa? 

PC JQHNU se-Jawa Barat Kumpul di Pondok Pesantren Al-Falah 2 Nagreg, Ada Apa? 
PC JQHNU se-Jawa Barat Kumpul di Pondok Pesantren Al-Falah Nagreg, Ada Apa? 
PC JQHNU se-Jawa Barat Kumpul di Pondok Pesantren Al-Falah Nagreg, Ada Apa? 

Bandung, NU Online Jabar
Pimpinan Wilayah (PW) Jam'iyyatul Qurra wal Huffazh Nahdlatul Ulama (JQHNU) Jawa Barat menggelar Konferensi Wilayah (Konferwil) yang bertempat di Pondok Pesantren Al-Qur'an Al-Falah II Nagreg, Kec. Nagreg, Kabupaten Bandung pada Sabtu (20/5/2023). Dalam kesempata tersebut, ketua panitia kegiatan H Ali qosim mengaku konferwil tahun ini sangat berbeda dan sangat lengkap sebab seluruh ketua dan rais termasuk kepengurusan JQHNU Jawa Barat pun hadir.


“Konferwil kali ini sangat berbeda karena lengkap ada pak ketum, dan dihadiri oleh seluruh ketua dan rois majlis ilmi yang hadir dari kemaren dan PC JQHNU se-jabar sebanyak 27 kota dan kabupaten, Alhamdulillah hadir bersama-sama, di tempat yg insya allah berkah.” Tuturnya 


Sementara itu, Ketua Pimpinan Wilayah JQHNU Jabar Kiai Cecep Abdullah syahid mengaku bahwa sejak dulu JQH Jabar  ini mengalami fase tenggelam.


“Pada 5 tahun ini jamiyatul qurro wal hufaz mulai berjalan dengan berbagai kegiatan, namun sebelumnya mohon maaf sebesar-besarnya di tahun yang lalu terkhusus di Jawa Barat JQH mengalami fase tenggelam dulu, kemudian  muncul lagi semenjak 2007 sampai sekarang saya ditunjuk untuk melakukan kegiatan JQH dan kemudian muai melalukan berbagai upaya-upaya agar bagaimana kegiatan jamiyatul qurro wal hufaz bisa berjalan dengan sebaik-baiknya," ungkapnya.


Kiai Cecep mengaku, JQHNU Jawa Barat tetap mampu berjalan dan bahkan mampu melaksanakan kegiatan tersebut walaupun tergopoh-gopoh. “Tentunya ini adalah berkat dan dukungan semua yang mendoakan, terutama dari kepala daerah kita pak gubernur jabar dan bapak wakil gubernur jabar ini,” tandasnya.


Sebagai informasi, kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruhzanul Ulum, Ketua PC JQHNU se-Jawa Barat, Rois Majlis ilmi dan juga rombongan, ibu-ibu muslimat, beserta peserta konferwil JQHNU se-Jawa Barat.


Pewarta: Hasemi Fauziah
Editor: Muhammad Rizqy Fauzi


Kabupaten Bandung Terbaru