Pesan Idul Adha 1442 H dari Rais Syuriyah PCNU Cianjur KH Kamali Abdul Ghani
Senin, 19 Juli 2021 | 18:00 WIB
Cianjur, NU Online Jabar
Rais Syuriyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Cianjur KH Kamali Abdul Ghani mengatakan, Covid-19 masih tinggi di Indonesia. Oleh karena itu, tahun ini pemerintah memutuskan tidak ada keberangkatan jemaah haji dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.
“Idul Adha kali ini mari sama-sama junjung nilai kemanusiaan dan jaga kesehatan bersama di tengah pandemi,” pesannya saat pengajian rutin di Pondok Pesantren Al-Ittihad, Ahad malam (17/7), “Menerapkan protokol kesehatan dan berada di rumah menjadi bagian ikhtiar kita bersama dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” sambung Kiai Kamali.
Ia mengajak umat Islam menjadikan momentum Idul Adha 1442 H ini untuk mengagungkan asma Allah melalui takbir dan tahmid, bersyukur atas segala nikmat yang telah diberikan. Kemudian merenungkan keberadaan diri sebagai makhluk yang lemah.
“Jauhkan diri dari sifat sombong dan menyombongkan diri. Tetap berikhtiar dan bertawakkal dalam mengatasi pandemi. Jauhi segala caci maki dan saling menyalahkan. Mari bersama-sama berupaya agar pandemi ini bisa segera berakhir,” tuturnya.
“Berhubung masih pandemi, kita optimalkan beribadah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan disiplin 5M, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” tutupnya.
Ia kemudian, sebagai rais syuriyah, PCNU beserta jajaran pengurus, lembaga dan badan otonom NU Kabupaten Cianjur mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1442 H bagi seluruh umat Islam.
Pewarta: Wandi Ruswannur
Editor: Abdullah Alawi
Terpopuler
1
DPR RI Setujui Usulan Kemenag soal Tambahan Anggaran untuk BOS Madrasah dan Tunjangan Profesi Guru
2
Dikukuhkan Rais 'Aam PBNU, Inilah Susunan Struktur Idaroh Aliyah JATMAN 2025-2030
3
Ketika 14 Siswa Tak Diakui Negara: Kebijakan Tambah Rombel 50 Siswa Mengandung Bom Waktu
4
Khutbah Jumat Singkat: Manfaatkan Sisa Umur dengan Melakukan Hal yang Bermanfaat
5
Pererat Ukhuwah, PCNU Kabupaten Bogor Gelar Istighotsah dan Silaturahmi Pendekar Pagar Nusa
6
Aklamasi, Nyai Hj Minyatul Ummah Terpilih Pimpin Fatayat NU Jawa Barat 2025–2030
Terkini
Lihat Semua