Aklamasi, Muhaimin Resmi Pimpin GP Ansor Kuningan Masa Khidmat 2025-2029
Senin, 20 Januari 2025 | 00:09 WIB
Kuningan, NU Online Jabar
Muhammad Muhaimin terpilih secara aklamasi sebagai ketua Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor 2025-2029. Ia terpilih dalam Konferensi Cabang (Konfercab) IX GP Ansor Kuningan yang bertempat di Pondok Pesantren Nurul Jadid Al-Jauhar, Maleber, Kuningan, pada Sabtu (18/1/2025).
Keputusan itu ditetapkan pimpinan sidang dari Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Jawa Barat dan disaksikan Pimpinan Pusat GP Ansor.
"Sepakat?" kata Jalaluddin, pengurus PW GP Ansor meminta konfirmasi penetapan calon tunggal Muhammad Muhaimin kepada seluruh peserta Konfercab.
"Sepakat!" jawab seluruh peserta serentak menyatakan kesetujuan.
Pasca Muhaimin terpilih secara aklamasi menjadi Ketua GP Ansor Kuningan 2025-2029, dirinya mengajak semua kader Ansor Kabupaten Kuningan untuk bersama-sama memajukan organisasi.
"Hayuk sama-sama hijaukan Kuningan. Majukan Ansor di Kabupaten Kuningan," katanya.
Muhaimin berharap Ansor beserta kelembagaannya meliputi Banser, Rijalul Ansor, dan Lembaga Bantuan Hukumnya dapat lebih maju.
"Mudah-mudahan saya bisa membuktikan beserta jajaran pengurus cabang, agar Ansor, Banser, Rijalul Ansor, dan LBH bisa lebih meledat dan mandiri," katanya.
Sebagai informasi, Konfercab juga menyepakati tim formatur terdiri dari sembilan orang mewakili lima zona, tuan tumah Konfercab yakni Maleber, perwakilan Pimpinan Wilayah GP Ansor Jawa Barat, ketua PC GP Ansor Kabupaten Kuningan demisioner, dan ketua PC GP Ansor Kabupaten Kuningan terpilih Muhammad Muhaimin.
Kegiatan Konfercab IX GP Ansor Kabupaten Kuningan mengangkat tema "Ansor Maju Datu Barisan untuk Masa Depan Kuningan".
Kegiatan tersebut juga turut dihadiri Bupati Kuningan terpilih Dian Rahmat Yanuar, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kuningan Ujang Kosasih, perwakilan PCNU Kabupaten Kuningan, perwakilan pengurus badan otonom NU se-Kuningan, dan para pengurus pimpinan anak cabang dan pimpinan ranting GP Ansor se-Kuningan.
Terpopuler
1
Pergunu Jawa Barat Masa Khidmat 2025-2030 Resmi Dilantik
2
Pengukuhan Presidium Wilayah MA IPNU Jabar Digelar di Purwakarta
3
DKM Masjid Darussalam Gelar Halal Bihalal Bersama Jamaah
4
Ansor Kuningan Gaskeun Khidmah Pascapuasa, Fokus Ekonomi dan Ngaji
5
Ketua Muslimat NU Kabupaten Bekasi Terima Penghargaan Perempuan Inspiratif 2025
6
Innalillahi, Mustasyar PWNU Jawa Barat KH A Chozin Chumaidy Meninggal Dunia
Terkini
Lihat Semua