• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Selasa, 30 April 2024

Kota Bandung

Sahur On The Road LAZISNU Jabar: Tebarkan Kebaikan di Bulan Ramadhan

Sahur On The Road LAZISNU Jabar: Tebarkan Kebaikan di Bulan Ramadhan
Kegiatan sahur on the road LAZISNU Jabar bersama LAZISNU Kota Bandung, Ahad (31/3/2024). (Foto: NU Online Jabar)
Kegiatan sahur on the road LAZISNU Jabar bersama LAZISNU Kota Bandung, Ahad (31/3/2024). (Foto: NU Online Jabar)

Bandung, NU Online Jabar
Semarak Ramadhan kembali terasa di Kota Bandung dengan kegiatan Sahur On The Road (SOTR) yang diselenggarakan oleh Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Jawa Barat bekerja sama dengan LAZISNU Kota Bandung, Ahad (31/3/2024).


Funcionaris LAZISNU Jabar Zaenal Abidin mengatakan, kegiatan SOTR ini merupakan bagian dari agenda program kegiatan Mahabbah Ramadhan 2024 di bulan suci sebagaimana instruktur dari pimpinan pusat LAZISNU. 


“Alhamdulillah kita tadi malam menyiapkan kurang lebih 100 bingkisan untuk dibagikan di empat titik lokasi yakni di Arcamanik, Pasir Koja, Pasar Baru, Pesantren Al Istiqomah. Alhamdulillah beberapa unsur masyarakat juga menyambut baik kegiatan ini,” katanya. 


Zaenal berharap kegiatan SOTR ini menjadi program rutin LAZISNU Jabar di bulan Ramadhan yang diadakan setiap minggu.


“Mudah-mudahan belajar dari pengalaman SOTR kali ini, kita akan mengadakan lagi tahun depan dan bukan hanya sekali karena tidak menutup kemungkinan SOTR ini kami adakan setiap minggu, apalagi jika ada donatur yang juga ingin ikut berpartisipasi,” ujarnya. 


Zaena menjelaskan, selain membagikan makanan untuk sahur, pihaknya juga mengadakan kegiatan edukasi dan dakwah kepada masyarakat.


“Secara harfiah sahur itu berarti membangunkan sehingga dengan adanya kegiatan SOTR ini terbangun nuansa untuk lebih bersemangat lagi dalam melakukan ibadah dengan sebaik-baiknya. Apalagi, jika ini terkonsep dengan baik maka tidak menutup kemungkinan menjadi syiar Islam,” tandasnya.


Pewarta: Agung G


Kota Bandung Terbaru