• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Minggu, 28 April 2024

Kabupaten Bekasi

Turba Kesepuluh: Manajerial Administrasi Jadi PR Besar NU Kabupaten dan Kota Bekasi

Turba Kesepuluh: Manajerial Administrasi Jadi PR Besar NU Kabupaten dan Kota Bekasi
Kegiatan verifikasi dan validasi PWNU Jabar ke Kabupaten dan Kota Bekasi, Rabu (18/10/2023). (Foto: NU Online Jabar/Agung)
Kegiatan verifikasi dan validasi PWNU Jabar ke Kabupaten dan Kota Bekasi, Rabu (18/10/2023). (Foto: NU Online Jabar/Agung)

Bekasi, NU Online Jabar
Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat kembali melanjutkan Turba dengan mengunjungi kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten dan Kota Bekasi pada Rabu (18/10/23). Turba kali ini merupakan Turba kesepuluh di lokasi ke-17 dan 18 dari 27 kota/kabupaten yang ada di Jabar.


Kegiatan Turba tersebut dikemas dalam acara Halaqah Kebangsaan dan Konsolidasi Organisasi PWNU dengan PCNU se-Jawa Barat. Tujuan Turba tersebut yaitu dalam rangka menyerap aspirasi, menguatkan organisasi, menertibkan administrasi, dan persiapan verifikasi dan validasi (Verval) yang akan dilakukan oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dalam waktu dekat.


Ketua Tim Verifikasi dan Validasi PWNU Jabar, KH Aceng Amrullah (Kang Aceng) menuturkan, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten dan Kota Bekasi memiliki tantangan besar sebagai penyangga ibu kota dengan masyarakatnya yang pluralis, tantangan tersebut di antaranya terkait manajemen tata kelola organisasi.


“Tata kelola administrasi masih yang menjadi masalah utama, kebanyakan masih menerapkan manajerial administrasi sesuai dengan peraturan perkumpulan (Perkum), ini yang saya kira harus segera diselesaikan,” ujarnya.


Kang Aceng menambahkan, pada prinsipnya Kabupaten dan Kota Bekasi memiliki kultur yang hampir sama.  Akan tetapi, kata dia, yang membedakan keduanya adalah keaktifan di tingkat Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) dan ranting.


“Alhamdulillah di sini (Kota Bekasi, red) semangatnya bagus, MWC dan rantingnya terbentuk dan juga aktif, ini menjadi satu kebanggaan tinggal bagaimana mengakselerasi program-program prioritas saja,” ucapnya.


Sekretaris PWNU Jabar itu juga turut mengapresiasi kaderisasi yang mulai berjalan di Kabupaten Bekasi. “Tahun ini mereka sudah melaksanakan dua kali PD-PKPNU, dan merencanakan kembali dua PD-PKPNU yang akan dilaksanakan pada bulan Desember nanti. Semoga ini menjadi support untuk menggerakkan PCNU di Kabupaten Bekasi,” katanya.


Dalam kesempatan tersebut, Kang Aceng berharap kegiatan konsolidasi organisasi ini dapat meningkatkan ruh pergerakan di Nahdlatul Ulama dan mulai menata organisasi dengan tata kelola manajemen administrasi dengan baik.


“Mari kita tata organisasi ini dengan manajemen administrasi yang baik, dan jadilah pengurus NU yang betul-betul mengurus bukan menjadi pengurus yang menjadi urusan,” tandasnya.


Sebagai informasi, Turba kesebelas PWNU Jawa Barat akan dilaksanakan di PCNU Kabupaten Karawang dan Purwakarta pada 2 November 2023.


Pewarta: Agung Gumelar


Kabupaten Bekasi Terbaru