• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Minggu, 28 April 2024

Kota Sukabumi

Seminar Haji dan Umroh Upaya Lakpesdam NU Kota Sukabumi Ajak Generasi Milenial Wujudkan Impian Ibadah Haji Muda

Seminar Haji dan Umroh Upaya Lakpesdam NU Kota Sukabumi Ajak Generasi Milenial Wujudkan Impian Ibadah Haji Muda
Seminar Haji dan Umroh Upaya Lakpesdam NU Kota Sukabumi
Seminar Haji dan Umroh Upaya Lakpesdam NU Kota Sukabumi

Sukabumi, NU Online Jabar
Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Nahdlatul Ulama (Lakpesdam NU) Kota Sukabumi, menggelar seminar haji dan umroh bagi generasi milenial di Gedung Dakwah PCNU Kota Sukabumi, Kecamatan Warudoyong, pada Rabu (18/10). 


Kegiatan tersebut menjadi salah rangkaian peringatan Hari Santri Nasional (HSN) di PCNU Kota Sukabumi. Khusus untuk kegiatan ini, panitia mengusung tema 'Update Manajemen dan Kebijakan Kementerian Agama Menuju Pelayanan Haji yang Profesional'. 


Ketua Lakpesdam NU Kota Sukabumi Abdul Manan mengatakan, kegiatan seminar haji dan umroh ini menyasar generasi milenia, sehingga peserta yang dihadirkan itu dari beberapa siswa Madrasah Aliyah (MA) dan mahasiswa. 


"Kegiatan ini, merupakan dalah satu upaya untuk memberikan edukasi dan meningkatkan pemahaman kaum milenial tentang haji dan umroh," kata Abdul kepada awak media, Rabu (18/10). 


Melalui seminar tersebut, Abdul menerangkan, para peserta mendapatkan pembaruan tentang manajemen dan kebijakan terkini yang diberlakukan Kemenag dalam upaya menuju pelayanan haji profesional. 


"Para peserta juga diberikan wawasan tentang persiapan yang perlu dilakukan sebelum melakukan ibadah haji serta informasi terkait perkembangan terkini seputar ibadah umroh," ujarnya. 


Seminar haji dan umroh untuk generasi milenial ini, menurut Abdul menjadi bukti konkret bahwa Lakpesdam NU Kota Sukabumi serius dalam memberikan pendidikan dan pemahaman yang lebih baik tentang agama kepada generasi muda. 


"Dengan upaya seperti ini, diharapkan generasi muda dapat menjadi muslim yang lebih taat dan memahami pentingnya melaksanakan ibadah haji dan umroh," ucapnya. 


Sementara itu, dalam kesempatan tersebut juga turut hadir Kepala Kemenag Kota Sukabumi Samsul Puad, dalam sambutannya ia menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan yang digelar Lakpesdam NU dalam menyampaikan informasi seputar kebijakan pelayanan haji dan umroh. 


"Saat ini, generasi milenial juga perlu mengikuti seminar terkait haji dan umroh agar dapat kembali mensosialisasikan informasi di lingkungannya masing-masing," ucapnya.


Tak hanya itu, Samsul Puad juga menyebut, bahwa saat ini terdapat daftar tunggu calon jemaah haji sudah mencapai 20 tahun. Karena itu, pentingnya kaum milenial mulai menabung sejak dini untuk bisa mendaftar haji. 


"Anak-anak sebaiknya mulai menabung dari mulai hari ini agar dapat melakukan jemaah haji. Karena, saat ini daftar tunggu sudah mencapai 20 tahu. Jadi kalau daftar hari ini berangkatnya bisa 20 tahun kedepan," imbuhnya


Samsul berharap, melalui seminar haji dan umroh yang diinisiasi oleh Lakpesdam NU Kota Sukabumi mendapatkan wawasan dalam memahami pelayanan dan kebijakan haji secara baik.


Pewarta: Amus Mustaqim
 


Kota Sukabumi Terbaru