Mustayar PBNU Ungkap Dua Persiapan Menyambut Bulan Suci Ramadhan
Jumat, 8 Maret 2024 | 19:05 WIB
Hasemi Fauziah
Kontributor
Kota Bandung, NU Online Jabar
Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Zakky Mubarak dalam tausiyah digitalnya menjelaskan bahwa berapa hari lagi kita akan memasuki bulan suci ramadhan bulan agung dan mulia. Ia menyebutkan bahwa kehadiran bulan Ramadhan selalu didambakan oleh setiap orang muslim.
"Menghadapi kenyataan ini sebagai seorang muslim kita harus mempersiapkan diri menyambut bulan yang agung itu," terang Kiai Zakky melalui akun Facebooknya, Kamis (7/3/2024).
Lebih lanjut, Kiai Zakky sapaan akrabnya, mengatakan persiapan untuk menyambut bulan suci Ramadhan yang pertama yakni kita mengarahkan keluarga dan teman-teman, sahabat, untuk bisa memahami keagungan bulan tersebut, sehingga bulan yang agung itu tidak berlalu begitu saja tetapi dapat diisi dengan baik dan menjadikan puasa kita semakin bermakna.
Selanjutnya kedua, pengarahan untuk keluarga, teman, sahabat adalah kita harus mengambil pelajaran-pelajaran, petunjuk-petunjuk dari Al-Qur'an dan As-sunnah.
"Dengan demikian maka pengarahan kita itu menjadi sangat berkualitas,"tuturnya.
Dalam video berdurasi 2 menit 1 detik tersebut Kiai Zakky mengatakan dengan demikian semua orang puasa memahami kemulian bulan Ramadhan.
"Nah dengan cara ini Insya Allah keluarga, anak-anak, teman dan adik tauladan kita bisa memahami kemuliaan ramadhan dan dapat mengisi ibadah syiam, puasa dan ibadah lain dengan baik" tandasnya.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Ilmu dan Amal, Dua Pilar Meraih Keberkahan Hidup di Dunia dan Akhirat
2
KH Aziz Dorong MWCNU Pangenan Terus Giatkan Dakwah dan Jaga Aswaja
3
Kebijakan Kuota 50 Siswa Dinilai Populis, RMINU Jabar: Sekolah Swasta dan Pesantren Terancam
4
Uji Petik Juklak Dana Penanggulangan Bencana Digelar di Bogor
5
Haji 2025 Jadi Penutup Peran Kemenag, Menag Sampaikan 5 Inovasi, Progres, dan Harapan
6
Jens Raven Cetak 6 Gol, Timnas Indonesia U-23 Libas Brunei 8-0 di Laga Perdana Piala ASEAN U-23 Championship 2025
Terkini
Lihat Semua