• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Senin, 29 April 2024

Kuluwung

Aksara Rindu untuk Ibu

Aksara Rindu untuk Ibu
Ilustrasi (NU Online/Salindah)
Ilustrasi (NU Online/Salindah)

Oleh Zaki Fatahilah

Untuk ibu, motivator terbaikku sepanjang masa 

Ibu, jika rindu adalah jarak yang mengundang sesak
Maka kupastikan rasanya bagau jantung yang nyaris tak berdetak.
Jika memendam rindu adalah sebuah kesalahan
Maka kupastikan aku sedang melakukan salah yang keterlaluan

Apa kabar wahai raga yang jauh disana?
Semoga sehat dan bahagia selalu wanitaku
Bantu aku dari sana dengan doa-doa yang selalu kaupanjat

Maaf belum bisa jadi yang terbaik untukmu
Maaf belum bisa memberimu apapun selain ini
Aksara yang kurangkai dengan sederhana kala senja mulai menyapa

Aku hanya ingin menyampaikan kalimat sederhana
Aku Kangen Ibu!!

Penulis adalah santri baru di pondok pesantren yayasan perguruan Islam El-Nur El-Kasysyaf (YAPINK) Tambun Selatan Kabupaten Bekasi

Umumnya santri baru, rasa rindu menyesakkan hati karena jauh dengan orangtua. Entah sudah berapa banyak santri yang gagal melewati rasa sesak ini, tapi tak sedikit pula yang bisa melewati fase sulit ini.

Goresan pena ini dikhususkan teruntuk orangtua yang selalu menjadi motivator terbaik sepanjang masa dan tak pernah lekang oleh waktu.


Kuluwung Terbaru