• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 26 April 2024

Kota Bandung

Cerita Habib Luthfi yang Sedih Melihat Bendera Merah Putih Rusak 

Cerita Habib Luthfi yang Sedih Melihat Bendera Merah Putih Rusak 
Maulana Habib Luthfi bin Yahya. (Foto: Istimewa)
Maulana Habib Luthfi bin Yahya. (Foto: Istimewa)

Bandung, NU Online Jabar

Dalam sebuah pertemuan bersama muhibbinnya di kediaman H. Supandi di Desa Tegalwangi, Kecamatan Talang, Kabupaten Tegal, Maulana Habib Luthfi bin Yahya menceritakan sebuah kisah yang membuatnya amat merasa sedih bahkan sampai membuat Rais ‘Aam Jam’iyyah Ahlith Thariqah al Mu’tabarah an Nahdliyyah (JATMAN) itu marah. 

 

Cerita itu berawal dari Habib Luthfi yang hendak pulang ke rumahnya di Pekalongan, Jawa Tengah. Tatkala dirinya sedang berada di perjalanan, Habib Luthfi tak sengaja melihat sebuah bendera merah putih berkibar di sebuah rumah mewah di kawasan Jakarta. Namun sayangnya, bendera tersebut dalam keadaan sudah robek. 

 

Singkat cerita, setelah berada di kampung halamannya untuk beberapa hari, Habib Luthfi kemudian kembali melakukan perjalanan ke Jakarta. Lagi-lagi, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden RI ini melewati jalur yang sama, yakni melewati rumah mewah tersebut. 

 

Ketika dirinya melintasi jalur tersebut, ternyata bendera tersebut masih berkibar dan masih dalam keadaan yang sama, kain benderanya sudah lusuh dan robek. 

 

Alhasil, Habib Luthfi yang merasa miris melihat hal ini akhirnya bergegas menghubungi anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas di wilayah tersebut, meminta agar bendera itu segera digantikan. 

 

Tidak lama kemudian, sejumlah anggota TNI dan Polri pun langsung menuju ke lokasi dan mengeksekusi bendera tersebut. 

 

“Saya sangat sedih dan marah ketika melihat bendera merah putih rusak, apalagi sampai sobek. Saya sangat marah sekali melihat hal itu,” tutur Habib Luthfi, Selasa (20/12/2022) dikutip NU Online Jabar dari laman resmi JATMAN. 

 

Arti bendera Indonesia bagi Habib Luthfi

Bagi Ketua Forum Sufi Dunia ini, merah putih bukan hanya sekadar bendera Indonesia. Tetapi memiliki makna yang tinggi bagi kebangsaan dan kewibawaan bangsa. Maka dari, menurutnya wajib hukumnya untuk menghormati. 

 

“Kalau tidak mau hormat pada Bendera Merah Putih, silakan enyah dari Indonesia,” tegas Habib Luthfi.

 

Habib Luthfi bin Yahya selalu menekankan semangat Nasionalisme kepada masyarakat dan umat Islam. Kenyataannya, ada di antara masyarakat yang ternyata terpengaruh ajaran Wahabi dan ajaran lain, menolak melakukan upacara Agustusan dengan alasan ‘dilarang menghormati bendera’.

 

Habib Luthfi menegaskan bahwa fanatisme terhadap Indonesia, mutlak dimiliki oleh segenap umat Islam Indonesia.

 

“Jangan hanya janji yang diucapkan tetapi buktikan, kalau jiwa dan raga kita rela dikorbankan untuk Indonesia. Sangat aneh kalau hormat bendera merah putih dikatakan musyrik, syirik. Mereka tidak mengerti makna musyrik dan syirik, artinya perlu memperdalam lagi belajar agama,” ungkapnya.

 

Editor: Agung Gumelar


Kota Bandung Terbaru