• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Sabtu, 27 April 2024

Kota Bandung

Didampingi Kapolri dan Habib Luthfi, Presiden Jokowi Lepas Kirab Merah Putih

Didampingi Kapolri dan Habib Luthfi, Presiden Jokowi Lepas Kirab Merah Putih
Didampingi Kapolri dan Habib Luthfi, Presiden Jokowi Lepas Kirab Merah Putih (Foto: SS Youtube Sekretariat Presiden)
Didampingi Kapolri dan Habib Luthfi, Presiden Jokowi Lepas Kirab Merah Putih (Foto: SS Youtube Sekretariat Presiden)

Bandung, NU Online Jabar
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo secara resmi melepas acara Kirab Bendera dengan didampingi oleh Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Maulana Habib Luthfi bin Yahya bin Ali di Depan Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Ahad (28/8) pagi

 

"Bersama-sama dengan Kapolri, bersama-sama dengan bapak Habib Luthfi bin Yahya, dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim pagi hari ini saya nyatakan Kirab Merah Putih diberangkatkan tiga dua satu," ujar Jokowi sebagaimana tayangan Channel Youtube Sekretariat Presiden.

 

 Acara kirab bendera tersebut digelar dan di ikuti oleh Lintas elemen mulai dari Pemerintah, tokoh agama, tokoh bangsa, Polri, pemuda hingga mahasiswa sebagai wujud untuk menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia, juga dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia.

 

Adapun kirab ini digelar dari depan Istana Merdeka Jakarta hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI) dengan bendera sepanjang 1.700 meter dibawa oleh para peserta pawai dari depan Istana Merdeka menuju Bundaran HI. Rombongan marching band dari Akademi Kepolisian dan Paskibra dari seluruh wilayah Indonesia juga turut meramaikan pawai tersebut.

 

Pewarta: Abdul Manap


Kota Bandung Terbaru