KH Soleh Hidayat dan KH Opa Kurtubah Pemimpin Terpilih MWCNU Cilamaya Kulon 2024-2029
Jumat, 12 Januari 2024 | 09:00 WIB

KH Soleh Hidayat (Kiri Tengah) dan KH Opa Kurtubah (Kanan) Rais dan Ketua Terpilih MWCNU Cilamaya Kulon 2024-2029
Riki Baehaki
Kontributor
Karawang, NU Online Jabar
Konferensi ke-5 Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Cilamaya Wetan yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Miftahul Khoirot, Desa Manggungjaya, Cilamaya Kulon, telah menetapkan pimpinan baru untuk masa khidmat 2024-2029.
Hasil konferensi tersebut menunjuk KH Soleh Hidayat sebagai Rais Syuriyah dan KH Opa Kurtubah sebagai Ketua Tanfidziyah MWCNU Cilamaya Kulon. Konferensi yang dihadiri oleh perwakilan dari 11 Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) se-Kecamatan Cilamaya Kulon berlangsung dengan lancar.
Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Karawang, H. Deden Permana, mengapresiasi kelancaran proses musyawarah dalam konferensi tersebut.
"Alhamdulillah proses musyawarah berjalan dengan baik dan lancar, hasil konferensi MWCNU Cilamaya Kulon mengamanahkan KH Soleh Hidayat dan KH Opa Kurtubah sebagai Rais Syuriyah dan Ketua Tanfidziyah MWCNU Cilamaya Kulon Masa Khidmat 2024-2029," ujarnya
Konferensi Majelis Wakil Cabang NU merupakan sebuah forum permusyawaratan tertinggi di tingkat kecamatan yang bertujuan menetapkan dan menyusun kepengurusan baru, serta merumuskan arah kerja untuk satu periode ke depan.
Dalam sambutannya, Kang Deden juga mengucapkan selamat kepada Rais dan Ketua Terpilih serta mendorong mereka untuk terus menghidupkan semangat Nahdlatul Ulama di Cilamaya Kulon.
"Selamat berkhidmat untuk terus menghidupkan Nahdlatul Ulama di Cilamaya Kulon, juga mendigdayakan Nahdlatul Ulama di Tanah Pangkal Perjuangan," pungkasnya.
Pewarta: Riki Baehaki
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Ilmu dan Amal, Dua Pilar Meraih Keberkahan Hidup di Dunia dan Akhirat
2
KH Aziz Dorong MWCNU Pangenan Terus Giatkan Dakwah dan Jaga Aswaja
3
Kebijakan Kuota 50 Siswa Dinilai Populis, RMINU Jabar: Sekolah Swasta dan Pesantren Terancam
4
Uji Petik Juklak Dana Penanggulangan Bencana Digelar di Bogor
5
Haji 2025 Jadi Penutup Peran Kemenag, Menag Sampaikan 5 Inovasi, Progres, dan Harapan
6
Jens Raven Cetak 6 Gol, Timnas Indonesia U-23 Libas Brunei 8-0 di Laga Perdana Piala ASEAN U-23 Championship 2025
Terkini
Lihat Semua