Buka Puasa Bersama Jadi Cara MWCNU Ciomas Kabupaten Bogor Konsolidasikan Organisasi
Ahad, 23 Maret 2025 | 07:44 WIB
Kabupaten Bogor, NU Online Jabar
Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (NU) Ciomas Kabupaten Bogor menggelar acara Silaturrahim dan Buka Puasa Bersama pada Jumat (21/3/2025) bertepatan dengan 21 Ramadhan 1446 H. Kegiatan tersebut berlangsung di Pondok Pesantren Assa'adah Ciapus, Desa Sukamakmur.
Acara dihadiri oleh jajaran pengurus MWC NU Ciomas, di antaranya Rais Syuriyah KH Saeful Millah dan Ketua Tanfidziyah Yudin Taqyudin. Hadir pula seluruh pengurus MWC dari jajaran Mustasyar, Syuriyah, Tanfidziyah dan Pengurus Ranting NU se-Kecamatan Ciomas, menunjukkan soliditas organisasi kemasyarakatan Islam terbesar di Indonesia ini.
Dalam sambutannya, KH Saeful Millah menekankan pentingnya silaturrahim, terutama di bulan suci Ramadhan.
"Momentum bulan Ramadhan ini sangat tepat untuk mempererat tali persaudaraan antar pengurus dan jamaah NU di Kecamatan Ciomas. Silaturrahim tidak hanya memperkuat ukhuwah, tetapi juga membuka peluang rezeki dan keberkahan," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Tanfidziyah MWCNU Ciomas, Yudin Taqyudin, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program konsolidasi organisasi.
"Konsolidasi internal sangat penting untuk memperkuat peran NU di tengah masyarakat. Dengan bersatunya pengurus MWC dan Ranting, insya Allah program-program NU dapat terlaksana dengan baik di wilayah Kecamatan Ciomas," tuturnya.
Sebagai informasi, acara yang dimulai sejak sore hari tersebut diisi dengan istigotsah, sambutan, tausiyah keagamaan, dan dilanjutkan dengan buka puasa bersama. Selain itu, para peserta juga melaksanakan shalat Maghrib berjamaah dan dilanjutkan dengan diskusi lanjutan tentang program ke-NU-an.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat soliditas jam'iyyah NU di tingkat kecamatan dan ranting, sehingga mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Kecamatan Ciomas pada khususnya dan Indonesia pada umumnya.
Terpopuler
1
Pergunu Jawa Barat Masa Khidmat 2025-2030 Resmi Dilantik
2
Pengukuhan Presidium Wilayah MA IPNU Jabar Digelar di Purwakarta
3
DKM Masjid Darussalam Gelar Halal Bihalal Bersama Jamaah
4
Ansor Kuningan Gaskeun Khidmah Pascapuasa, Fokus Ekonomi dan Ngaji
5
Ketua Muslimat NU Kabupaten Bekasi Terima Penghargaan Perempuan Inspiratif 2025
6
Innalillahi, Mustasyar PWNU Jawa Barat KH A Chozin Chumaidy Meninggal Dunia
Terkini
Lihat Semua