• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 29 Maret 2024

Hikmah

Kiai Zakky Mubarak: Muslim Terbaik Selalu Bersyukur dan Bersabar 

Kiai Zakky Mubarak: Muslim Terbaik Selalu Bersyukur dan Bersabar 
Muslim Terbaik Selalu Bersyukur dan Bersabar (Ilustrasi-ltnnujabar.com)
Muslim Terbaik Selalu Bersyukur dan Bersabar (Ilustrasi-ltnnujabar.com)

Jakarta, NU Online Jabar 

Rais Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Zakky Mubarak menjelaskan bahwa Muslim yang terbaik adalah Muslim yang selalu bersyukur dan bersabar. Hal tersebut disampaikannya melalui akun facebook, Zakky Mubarak Syamrakh, Selasa (4/1/22).  


Manusia dalam menjalani kehidupannya, pasti dipertemukan dengan apa yang namanya sesuatu yang menyenangkan dan sesuatu yang menyulitkan atau menyedihkan.


“Dua hal itu tidak bisa kita lepaskan dia datang silih berganti. Pertama, bagaimana sikap kita sebagai manusia muslim diarahkan oleh ajaran agama kita agar kita bersyukur terhadap hal-hal yang kita peroleh dari kebaikan kita,” ujar Kiai Zakky.


Yang kedua kata Kiai Zakky, kita bersikap sabar terhadap hal-hal yang menyulitkan kita atau menjengkel kan kita, kita harus tabah. 


“Karena itu muslim yang terbaik adalah yang bersyukur dan sabar, itu tidak bisa lepas dari bersyukur bersabar, bersyukur dan bersabar. Nah orang-orang yang bisa menjalani kehidupannya dengan sikap seperti ini, maka ia akan menjadi orang yang sangat dewasa, orang yang menjadi panutan orang lain,” ucapnya.


Sebaliknya kalau kita tidak bersyukur dan tidak tabah dalam berbagai hal kita menjadi orang yang ke kanak-kanakan dan menjadi bahan cemoohan bagi orang lain. 


“Untuk itulah kita harus terus meningkatkan syukur kita pada Allah dari segala karunia yang diberikan kepada kita dan bersikap tabah serta sabar dalam menghadapi segala hal musibah atau hal-hal yang menjengkelkan kita,” katanya.


Mengenai hal ini Kiai Zakky menegaskan bahwa dalam Al-Qur’an 


فَاِنَّ مَعَ الۡعُسۡرِ يُسۡرًا, اِنَّ مَعَ الۡعُسۡرِ يُسۡرًا


“Maka sesungguhnya beserta kesulitan ada kemudahan, dan sesungguhnya beserta kesulitan itu ada kemudahan. inilah yang harus kita pegangi sehingga kita tidak lupa diri atau tidak kita kemudian melakukan tindakan yang tidak terpuji kita tetap harus dewasa dalam menghadapinya dan tetap berpedoman pada petunjuk Allah dan Rasulnya,” pungkasnya.


Editor: Abdul Manap


Hikmah Terbaru