• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Selasa, 14 Mei 2024

Daerah

Resmi Dilantik, LAZISNU Patrol Siap Produksi Air Mineral

Resmi Dilantik, LAZISNU Patrol Siap Produksi Air Mineral
Ketua Upzis NU Care Lazisnu Patrol Indramayu H Sulaeman Alfarisi. (Foto: NU Online Jabat/MWCNU Patrol)
Ketua Upzis NU Care Lazisnu Patrol Indramayu H Sulaeman Alfarisi. (Foto: NU Online Jabat/MWCNU Patrol)

Indramayu, NU Online Jabar
Pengurus Upzis NU Care LAZISNU Kecamatan Patrol, resmi dilantik oleh PC LAZISNU Indramayu, Sabtu (12/12) di Masjid Jami Al-Hidayah, Patrol Baru. Hadir pada pelantikan tersebut Rais Syuriah PCNU Indramayu KH Syarif Tahmid, pengurus MWCNU Patrol dan seluruh Banom NU di Kecamatan Patrol.
Ketua Upzis NU Care LAZISNU Patrol, H Sulaiman Alfarisi kepada NU Online Jabar, Senin (14/12) menjelaskan, pihaknya mempunyai program unggulan untuk pemberdayaan dana umat, yakni memproduksi air mineral dalam kemasan dengan merk LAZISNU.

“Air mineral dalam kemasan bermerk LAZISNU tersebut, akan menjadi sarana pemberdayaan ekonomi umat, agar dana-dana ZIS tidak hanya untuk konsumtif belaka, melainkan bisa ditasharufkan kepada hal-hal produktif,” ungkap Sulaiman.

“Mekanisme produksi, manajemen dan aturan penggunaan dana umat, tentunya sesuai dengan aturan fiqh dan sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh LAZISNU, agar upaya pemberdayaan ekonomi tersebut, berkah dan mengedepankan prinsip transparansi serta akuntabilitas,” tambahnya.

Selain itu Sulaiman juga bertekad untuk selalu bersinergi dengan semua banom NU  agar tercipta sinergitas dan soliditas dalam optimalisasi pengumpulan dana ZIS dan penyalurannya pada para mustahik. 

“Dengan sinergitas, kita optimis dapat memajukan  Upzis NU Care LAZISNU Patrol dan ikut mensejahterakan ekonomi masyarakat nahdhiyin,” terangnya.

Selain itu, pihaknya juga  menyampaikan  program-program jangka pendek Upzis NU Care  LAZISNU Patrol, di antaranya berbagi kenclengan ke seluruh desa,  pengadaan mobil ambulans NU, dan program pemberdayaan umat.

Program jangka menengahnya, lanjut Sulaeman adalah menyediakan layanan sewa tenda. Sedangkan untuk program jangka panjang adalah membangun Gedung Sekretariat MWCNU Patrol sebagai sekretariat bersama dan pusat kegiatan NU.

“Mudah-mudahan Upzis NU Care  LAZISNU Patrol berjalan baik dan amanah, serta terwujudnya dukungan dari semua pihak, agar pengumpulan, pengelolaan, dan penyaluran ZIS semakin efektif,” pungkas Haji Sulaiman.

Pewarta : Iing Rohimin
Editor: Iip Yahya

 


Editor:

Daerah Terbaru