Ponpes Ar-Risalah Raih Prestasi Gemilang di Imtihan Wathoni PDF Wustha 2025
Sabtu, 15 Maret 2025 | 07:00 WIB

Kegiatan pengajaran di Ponpes Ar-Risalah di Kampung Sukamaju, Desa Pasirhalang, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, yang tahun ini meraih prestasi dalam Imtihan Wathoni PDF Wustha. (Foto: NU Online Jabar/Rameli)
Rameli Agam
Kontributor
Kabupaten Bandung Barat, NU Online Jabar
Pondok Pesantren (Ponpes) Ar-Risalah berhasil meraih prestasi gemilang dalam ajang Imtihan Wathoni Pendidikan Diniyah Formal (PDF) Wustha 2025 dengan memperoleh nilai rata-rata tertinggi se-Jawa Barat, yakni sebesar 84,9.
Pencapaian ini menjadi bukti nyata daya saing dan komitmen Ponpes Ar-Risalah dalam meningkatkan kualitas pendidikan yang diselenggarakan.
Imtihan Wathoni merupakan ajang pengujian kompetensi santri dalam berbagai ilmu, meliputi tauhid, fiqh, akhlak, tarikh, serta nahwu sorof.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia ini berlangsung pada 31 Januari hingga 2 Februari 2025 dan diikuti oleh pesantren dari seluruh Indonesia yang memiliki program Pendidikan Diniyah Formal (PDF) Wustha sebagai ujian standar nasional bagi pesantren.
Sekretaris Yayasan Ar-Risalah, Gari Abdul Jabbar, menyampaikan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari usaha keras para santri, bimbingan para tenaga pengajar yang berdedikasi, serta penerapan sistem pendidikan yang berkualitas.
"Alhamdulillah, sebagai lembaga pendidikan Islam yang berkomitmen pada kualitas, kami terus berupaya mencetak santri yang berbakat, berprestasi, dan berakhlak mulia," ujar Gari Abdul Jabbar, Jumat (14/3/2025).
Ponpes Ar-Risalah yang diasuh oleh KH Mohammad Rofiqul A'la, berlokasi di Kampung Sukamaju, Desa Pasirhalang, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Berdiri sejak 2016, saat ini pesantren tersebut dihuni oleh 280 santri yang berasal dari berbagai daerah seperti Bandung Raya, Bengkulu, Lampung, NTB, Riau, Medan, Batam, hingga Papua.
Gari Abdul Jabbar menambahkan bahwa Ponpes Ar-Risalah akan terus berupaya meningkatkan standar pembelajaran sebagai bagian dari ihtiar mencetak lulusan yang cerdas, berkualitas, dan siap menghadapi tantangan zaman.
"Selanjutnya, ke depan, Pondok Pesantren Ar-Risalah akan terus meningkatkan standar pembelajaran sebagai bagian dari ihtiar mencetak lulusan yang cerdas, berkualitas, dan siap menghadapi tantangan zaman," tuturnya.
Dengan prestasi ini, Ponpes Ar-Risalah semakin menunjukkan perannya dalam memberikan kontribusi positif bagi pengembangan pendidikan Islam di Indonesia.
Terpopuler
1
Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Keberangkatan Kloter Pertama Haji pada 2 Mei 2025
2
Jelang Konfercab PCNU Kabupaten Bogor, KH Abdullah Nawawi Mdz Ingatkan Pentingnya Menjaga Adab dan Ukhuwah
3
Asrama Haji Indramayu Siap Sambut Pemberangkatan Kloter Pertama Jamaah Haji 2025
4
Innalillahi, Rais Syuriah PCNU Bandung Barat KH Maulana ZA Meninggal Dunia di Usia 77 Tahun
5
Halal Bihalal dan Ngaji Ke-NU-an, Cara IRMA Se-Kelurahan Curug Teguhkan Komitmen Kebangsaan dan Keumatan
6
Gelar Rapat di Joglo Abah Resto Jadi Cara MWCNU Karangpawitan Hangatkan Suasana Sesama Pengurus
Terkini
Lihat Semua