• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 26 April 2024

Subang

Banser Cipunagara Kerja Bakti Bersihkan Selokan di Desa Wisata Cigarukgak Subang

Banser Cipunagara Kerja Bakti Bersihkan Selokan di Desa Wisata Cigarukgak Subang
Banser Cipunagara Kerja Bakti Bersihkan Selokan di Desa Wisata Cigarukgak Subang. (Foto: NU Online Jabar/Ryan)
Banser Cipunagara Kerja Bakti Bersihkan Selokan di Desa Wisata Cigarukgak Subang. (Foto: NU Online Jabar/Ryan)

Subang, NU Online Jabar

Bantuan Ansor Serbaguna (Banser) Satuan Koordinasi Rayon (Satkoryon) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Cipunagara kerja bakti membersihkan aliran selokan yang berada di Desa Wisata Lembur Cigarukgak, Kecamatan Cipunagara, Kabupaten Subang, Ahad (8/1/2023).

 

Kasatkoryon Banser Kecamatan Cipunagara Rafli menyebut program kerja bakti ini bagian daripada program kerja Banser Cipunagara. Tujuannya Banser Cipunagara peduli terhadap isu lingkungan.

 

"Di sini, di Desa Wisata Lembur Cigarukgak ini, banyak pendatang dari luar Cipunagara. Kami sebagai warga asli Cipunagara, tidak mau memberikan kesan yang jelek kalau ada orang luar yang berkunjung ke desa wisata ini," sebut Rafii.

 

"Maka dari itu, kita Banser Cipunagara berinisiatif menjaga dan merawat Desa Wisata Lembur Cigarukgak ini agar tetap indah dan elok dilihat," lanjutnya.

 

Rafii mengungkapkan rasa terimakasih yang setinggi-tingginya kepada para Ansor-Banser Cipunagara yang telah berpartisipasi ikut bergabung dalam kegiatan tersebut.

 

"Kita seperti ini, kerja bakti semacam ini tidak ada yang ngasih honor, loh. Semuanya kita lakukan dengan hati, dengan cinta. Tujuannya tadi, kita sebagai warga Cipunagara harus bisa menjaganya agar tetap indah dan menarik bagi warga luar Cipunagara," ungkap Rafii.

 

"Semoga dengan diselenggarakan nya kerja bakti ini, para kader Ansor-Banser Cipunagara bisa terus kompak, dan semoga saja kita menjadi pelopor kebaikan bagi organisasi-organisasi kepemudaan lainnya yang berada di Cipunagara," tandasnya.

 

Pewarta: Ryan Sevian
Editor: Agung Gumelar


Subang Terbaru