• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Minggu, 28 April 2024

Kota Sukabumi

7 Keahlian yang Harus Dimiliki Manusia di Era Revolusi Industri Menurut Wakil Ketua NU Kota Sukabumi

7 Keahlian yang Harus Dimiliki Manusia di Era Revolusi Industri Menurut Wakil Ketua NU Kota Sukabumi
Wakil Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Sukabumi Mulyawan Safwandy Nugraha (di tengah) saat mengisi acara Workshop
Wakil Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Sukabumi Mulyawan Safwandy Nugraha (di tengah) saat mengisi acara Workshop

Sukabumi, NU Online Jabar
Wakil Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Sukabumi Mulyawan Safwandy Nugraha mengungkapkan setidaknya ada tujuh keahlian yang harus dimiliki manusia pada era revolusi industri 4.0 saat ini.


Hal itu disampaikan Mulyawan pada acara "Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka" sebagai salah satu rangkaian peringatan Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2023 di Gedung Dakwah PCNU Kota Sukabumi, Kamis (19/10) kemarin.


Dalam kegiatan yang dihelat oleh Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif Nahdlatul Ulama (NU) Kota Sukabumi itu, Mulyawan menyebut tujuh keahlian tersebut diantaranya adalah, kemampuan untuk berfikir kritis dalam memecahkan masalah.


"Kemudian kerjasama lintas jaringan dan kemampuan mempengaruhi, kelincahan dan kemampuan beradaptasi, inisiatif dan kemampuan memahami dunia usaha," beber Mulyawan yang juga analis di Badan Penelitian dan Pengembangan Kemenag RI itu. 


Selain itu, kata Mulyawan, generasi saat ini juga harus punya kemampuan komunikasi efektif baik lisan maupun tulisan, kemampuan mengakses dan menganalisa informasi, serta keingintahuan dan kemampuan imajinasi.


Pengajar di beberapa perguruan tinggi Sukabumi itu juga menyampaikan bahwa kurikulum merdeka sebagai ikhtiar untuk melahirkan generasi yang hebat bermartabat terutama di era yang serba digital saat ini.


"Karena saat ini, hampir semua kegiatan dilaksanakan berbasiskan digital," tutur Mulyawan.


Selain itu, Mulaywan juga menegaskan bahwa ada yang harus di perhatikan oleh generasi saat ini yaitu peningkatan kemampuan literasi, karena menurutnya dengan peningkatan kemampuan literasi terutama literasi digital orang tidak akan mudah menjadi sasaran hoax.


Mulyawan juga memberikan gambaran bahwa perkembangan teknologi digital saat ini dan kedepannya merubah potre pendidikan. 


"Pendidikan abad ke 21 diantaranya adalah siap hidup, kompetensi, ujian bermakna, menalar serta kemampuan kemandirian, sehingga menjadikan “merdeka belajar” adalah perubahan praktek pengajaran yang berdampak pada pengalaman belajar murid yang berkualitas," paparnya.


Sebagai informasi, kegiatan Workshop dengan tajuk “Implementasi Kurikulum Merdeka” ini dibuka oleh Kepala Kementerian Agama Kota Sukabumi Samsul Puad yang diikuti oleh puluhan pelajar dan Mahasiswa di Kota dan kabupaten Sukabumi. 


Pewarta: Amus Mustaqim
 


Kota Sukabumi Terbaru