• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 28 Juni 2024

Kota Bandung

LAZISNU Kota Bandung Salurkan Daging Kurban untuk Korban Kebocoran Pipa PDAM Tirtawening

LAZISNU Kota Bandung Salurkan Daging Kurban untuk Korban Kebocoran Pipa PDAM Tirtawening
Pembagian daging kurban ke warga oleh Sopyan, ketua Rt. 02 Rw. 05 Cibangkong. (Foto: NU Online Jabar)
Pembagian daging kurban ke warga oleh Sopyan, ketua Rt. 02 Rw. 05 Cibangkong. (Foto: NU Online Jabar)

Bandung, NU Online Jabar
Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kota Bandung menyalurkan daging kurban kepada warga RW. 05 Kelurahan Cibangkong yang terdampak kebocoran pipa PDAM Tirtawening  pada Rabu (19/6/2024).


Ketua LAZISNU Kota Bandung, Fahmi Tubagus mengatakan penyaluran daging kurban ini berasal dari para Mudhahi yang menitipkan hewan kurbannya ke LAZISNU.


Ia berharap penyaluran daging kurban ini dapat sedikit meringankan dan mengobati hati para korban.


“Kegiatan ini bentuk komitmen kami untuk meringankan dan membantu masyarakat sebagai penerima manfaat terkhusus masyarakat yang terdampak musibah,” ucapnya.


Setelah seluruh paket daging kurban dari LAZISNU Kota Bandung selesai diserahkan terimakan kepada ketua RT. 02 Rw. 05 Kelurahan Cibangkong, Sopian, tidak lama kemudian langsung dibagikan ke warga dan disaksikan oleh tim dari LAZISNU Kota Bandung. 


Menurut Sopyan, terdapat 95 warga yang terdampak akibat kebocoran pipa transmisi PDAM. “Pipa transmisi PDAM yang meledak sudah tua, berumur 50 tahun,” ungkapnya.


Fahmi menyebut, penyaluran paket daging kurban mendapat respons gembira dari masyarakat yang terdampak kebocoran pipa PDAM. 


Dirinya berharap, kehadiran LAZISNU Kota Bandung di tengah masyarakat yang terdampak  bencana ini dapat meringankan dan membantu  di masa pemulihan pasca terjadinya bencana.


Kota Bandung Terbaru