• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Senin, 29 April 2024

Karawang

Sekretaris PCNU Karawang: Pelatihan Kader Muharrik Penting sebagai Bekal Warga Nahdliyin Jaga Benteng Aswaja melalui Masjid

Sekretaris PCNU Karawang: Pelatihan Kader Muharrik Penting sebagai Bekal Warga Nahdliyin Jaga Benteng Aswaja melalui Masjid
Sekretaris PCNU Karawang: Pelatihan Kader Muharrik Penting Sebagai Bekal Warga Nahdliyin Jaga Benteng Aswaja Melalui Masjid
Sekretaris PCNU Karawang: Pelatihan Kader Muharrik Penting Sebagai Bekal Warga Nahdliyin Jaga Benteng Aswaja Melalui Masjid

Karawang, NU Online Jabar
Sekretaris Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Karawang Deden Permana menyebu, pelatihan kader muharrik masjid penting digelar sebagai bekal warga nahdliyin dalam menjadi benteng Ahlussunah wal Jamaah an Nahdliyah melalui masjid.


Hal tersebut disampaikan saat memberikan sambutan pada gelaran Pelatihan Kader Muharrik Masjid dan Pelatihan Manajemen Gerakan Infak Sodakoh Masjid (Gismas) yang diprakarsai Lembaga Takmir Masjid (LTM) Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat di Ponpes Al Muhajirin 2 Purwakarta, Sabtu (19/8).


"Hari ini, realitas masjid di lingkungan kita itu banyak dikuasai oleh minhum. Saya yakin, LTM PWNU Jabar mengadakan pelatihan ini dalam rangka membekali pengurus NU menjadi benteng Ahlussunnah Wal Jamaah an Nahdliyah di lingkungan kita," tegas Deden.


Para peserta, sambungnya, khususnya peserta dari Karawang harus menerapkan dan menyampaikan kembali bekal yang didapat dalam upaya penguasaan masjid di lingkungan masing-masing.


Menurutnya dengan begitu kita dapat mengamalkan amalan-amalan khas Nahdlatul Ulama di masjid lingkungan warga Nahdliyin.


"PCNU Karawang mengapresiasi dan mendukung kegiatan ini dengan mengirimkan utusan perwakilan peserta dari 30 MWC NU di Karawang, untuk turut menyukseskan kegiatan ini," pungkas Deden.


Pewarta: Riki Baehaki


Karawang Terbaru