• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Sabtu, 20 April 2024

Kabupaten Cirebon

HARI SANTRI NASIONAL 2022

Peringatan Hari Santri MWCNU Lemahabang Hadirkan Grup Hadroh Az-Zahir Pekalongan

Peringatan Hari Santri MWCNU Lemahabang Hadirkan Grup Hadroh Az-Zahir Pekalongan
Peringatan Hari Santri MWCNU Lemahabang Hadirkan Grup Hadroh Az-Zahir Pekalongan. (Foto: NU Online Jabar/Syamsul)
Peringatan Hari Santri MWCNU Lemahabang Hadirkan Grup Hadroh Az-Zahir Pekalongan. (Foto: NU Online Jabar/Syamsul)

Cirebon, NU Online Jabar

Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon bekerja sama dengan Pemerintah Desa Sarajaya untuk bersama-sama memperingati Hari Santri Nasional yang diperingati setiap 22 Oktober.

 

Peringatan hari santri yang diselenggarakan di Lapangan Bola desa setempat itu sekaligus juga dalam rangka memperingati Mauid Nabi Muhammad SAW.

 

Kegiatan itu bertambah meriah dengan hadirnya Habib Ali Zainal Abidin yang merupakan Pimpinan Majelis Solawat Az-Zahir, Pekalongan, Jawa Tengah.

 

“Ada 50 pemerintah kabupaten/kota yang melaksanakan hari santri tepat pada tanggal 22 Oktober 2022 dan bahkan pada hari ini juga Az-zahir ada undangan live di MNC TV. Namun semuanya ditolak demi menghadiri acara Hari Santri dan Maulid Nabi SAW di Desa Sarajaya,” kata Ketua Pelaksana, KH Asnawi, Sabtu (22/10/2022).

 

Kehadiran Habib Ali Zainal Abidin menambah semangat para muhibbin dan jamaah yang hadir untuk melantunkan solawat hingga acara selesai.

 

“Malam ini Allah SWT turunkan hujan berkah di tempat ini, meski di sekitaran kita seperti kecamatan tetangga hujan besar dan petir menggelegar tapi di tempat ini tetap sejuk dan nyaman. Itu sebagai bukti Allah SWT menurunkan hujan berkah di tempat kita bersholawat ini,” tutur Habib Ali Zainal Abidin kepada para jamaah.

 

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama Rais Syuriyah MWCNU Lemahabang KH Mu’min Aziz mengatakan bahwa NU sebagai ormas yang bergerak pada bidang sosial dan keagamaan, harus turut membantu dan mendukung kebijakan pemerintah yang bermanfaat bagi masyarakat.

 

“Nahdlatul Ulama sebagai organisasi sosial keagamaan tidak hanya terlibat dalam kegiatan keagamaan saja, tetapi juga terlibat dalam menentukan kebijakan pemerintah yang bisa memberikan manfaat bagi banyak pihak, apalagi Bupati yang dimiliki Kabupaten Cirebon berasal dari basic santri dan juga warga Nahdliyin,” ujarnya.

 

Tampak hadir sebagai pengisi acara Bupati dan Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Cirebon serta grup hadroh ternama dari Pekalongan yakni Az-zahir dan zahirmania dari berbagai kota/kab seperti dari Cirebon, Kuningan Majalengka, Indramayu, Brebes, Tegal, Pemalang dan Pekalongan. 

 

Pewarta: Syamsul Fuad
Editor: Agung Gumelar


Kabupaten Cirebon Terbaru