Jumat Bersih Ansor Banser Ujung Timur Jawa Barat
Jumat, 6 Januari 2023 | 13:00 WIB
Cirebon, NU Online Jabar
Pimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda Ansor Desa Panggangsari, Kecamatan Losari, Kabupaten Cirebon merupakan salah satu badan otonom (Banom) Nahdlatul Ulama yang berada di ujung Timur Provinsi Jawa Barat. Lokasinya hanya berjarak 1 kilo meter dari Jembatan Cisanggarung yang menjadi tanda perbatasan antara Provinsi Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Di bawah kepemimpinan Mian, GP Ansor Desa Panggangsari memiliki program unggulan yakni Jumat Bersih. Program ini merupakan kegiatan bakti sosial yang salah satu tugasnya adalah melakukan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan.
Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari Jum'at dimulai pukul 07.00 WIB sampai pada pukul 10.30 WIB yang dibuka dengan arahan atau sambutan dari pihak pemerintah desa.
“Adanya kegiatan kerja bakti ini sudah berjalan dua tahun secara rutin dan mendapatkan dukungan penuh baik dari pemerintah Desa Panggangsari maupun dari masyarakat secara luas,” ujar Mian, Jumat (6/1/2023).
Lebih lanjut, Mian menyampaikan, kegiatan Jumat Bersih ini dilaksanakan dengan mengikutsertakan komponen pemuda yang ada di Desa Panggangsari, diantaranya Karang Taruna dan organisasi kepemudaan atau komunitas yang ada di Desa Panggangsari. Hal ini bertujuan agar ada sinergi antar organisasi dan menjadikan suasana Desa Panggangsari menjadi kondusif.
Kepala Desa Panggungsari, Rudi Pujiyanto sangat mengapresiasi kegiatan Jumat Bersih ini. "Kalau pemudanya sudah kompak, sudah bergerak. Saya yakin kemajuan desa Panggangsari akan terwujud, dan kami siap memfasilitasi kegiatan-kegiatan positif baik yang dilakukan oleh Ansor Banser maupun oleh organisasi yang lain," ujarnya.
Sebagai informasi, GP Ansor dan Banser Ranting Desa Panggangsari memiliki anggota yang masih aktif sejumlah 40 anggota., dan kegiatan Jumat Bersih ini dikoordinatori oleh Kepala Satuan Koordinator Kelurahan (Kasatkorkel) Banser Desa Panggangsari Arifin.
Pewarta: Muhammad Hayyan Ansor
Editor: Agung Gumelar
Terpopuler
1
Nekat Berhaji Tanpa Visa Resmi, WNI Terancam Dideportasi dan Dilarang Masuk Arab Saudi 10 Tahun
2
Shalawat Haji Karangan KH M Nuh Addawami Mustasyar PBNU Asal Garut
3
Tragedi Kebakaran di Pesantren Darul Qur’an Cimalaka: Kiai Cecep Ceritakan Detik-Detik Kejadian
4
Peringati Harlah ke-91, GP Ansor Kertasemaya Gelar Tasyakuran dan Halal Bihalal
5
Penerima Beasiswa Pascasarjana Pergunu Depok Jalani Ujian Tesis di Universitas KH Abdul Chalim Mojokerto
6
Kewajiban Haji bagi yang Mampu: Tinjauan Hukum dan Konsekuensi
Terkini
Lihat Semua