Ribuan Santri dan Warga Pondok Pesantren Buntet Divaksin
Selasa, 7 September 2021 | 20:10 WIB
Cirebon, NU Online Jabar
Sebanyak tiga ribu santri dan warga Pondok Pesantren Buntet mengikuti program Vaksinasi Merdeka di Pondok Pesantren Buntet Kabupaten Cirebon, Selasa, (7/9). Program Vaksinasi Merdeka tersebut merupakan program sinergi antara Polisi Republik Indonesia (Polri)i dan Staff Khusus Presiden dengan tema Vaksinasi Serentak Pesantren dan Rumah Ibadah Seluruh Indonesia.
Ketua Umum Yayasan Lembaga Pendidikan Islam (YLPI) Pondok Buntet Pesantren KH Salman Al-Farisi mengatakan tak kurang dari 3 ribu santri dan warga Pondok Buntet Pesantren mengikuti vaksinasi.
Ia mengungkapkan, dengan divaksinnya santri akan lebih tenang dan nyaman dalam kegiatan mengaji dan belajar.
“Vaksin membuat para santri lebih tenang dan nyaman dalam mengaji dan belajar, mengingat interaksi di antara ribuan santri yang cukup intens,” ungkapnya.
Lalu, kiai Salman mengucapkan terimakasih kepada Polri dan Staff Khusus Presiden atas diadakannya program vaksinasi tersebut.
“Terimakasih kepada Staff Khusus Presiden Aminudin Ma’ruf dan Kepolisian Republik Indonesia yang diwakili oleh Humas Polrestabes Cirebon atas diadakannya program Vaksinasi Merdeka ini,” pungkasnya.
Pewarta: Abdul Manap
Editor: Muhammad Rizqy Fauzi
Terpopuler
1
Keutamaan Bulan Sya’ban dan Nisfu Syaban dalam Hadits Nabi
2
Inilah Sejumlah Agenda Haul Masyayikh Pesantren Sunanulhuda 2025
3
Innalillahi, Mustasyar PCNU Cianjur KH R Abdul Halim Meninggal Dunia
4
Tiga Pemain Keturunan Resmi Jadi WNI: Amunisi Baru Perkuat Timnas Indonesia
5
Kemenag Segera Terbitkan Buku Manasik Haji 2025, Fokus pada Istithaah Kesehatan dan Fikih Taysir
6
Dari Rais Syuriah hingga Ketua Tanfidziyah PCNU Kota Bekasi Hadiri Resepsi Harlah ke-102 NU di Rawalumbu, Ini Pesannya
Terkini
Lihat Semua