• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 26 April 2024

Daerah

Respons Kang Emil Saat Diminta Ketua PWNU Jabar untuk Beri Perhatian Terhadap Pesantren 

Respons Kang Emil Saat Diminta Ketua PWNU Jabar untuk Beri Perhatian Terhadap Pesantren 
Respons Kang Emil Saat Diminta Ketua PWNU Jabar untuk Beri Perhatian Terhadap Pesantren. (Foto: NUJO/Arif)
Respons Kang Emil Saat Diminta Ketua PWNU Jabar untuk Beri Perhatian Terhadap Pesantren. (Foto: NUJO/Arif)

Majalengka, NU Online Jabar 
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil diminta untuk lebih memperhatikan pondok pesantren oleh Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jabar KH Juhadi Muhammad. Hal itu terjadi saat keduanya menghadiri acara Akhirussanah Pondok Pesantren Lirboyo V cabang Majalengka, Jumat (4/3/2022) siang. 


Mulanya, KH Juhadi Muhammad menuturkan bahwasanya Pondok Pesantren Lirboyo V cabang Majalengka ini baru berdiri 2 tahun lalu dan saat ini memiliki 120 santri dan baru ada satu angkatan. Kemudia, ia mengungkapkan harapannya agar pemerintah Jawa Barat selalu memberi perhatian terhadap pondok pesantren. 


“Semoga Pak Gubernur selalu perhatian terhadap pesantren khususnya Pondok Pesantren Lirboyo V cabang Majalengka, yang ada di Jawa Barat,” ucap Kiai Juhadi yang juga Ketua Himpunan Alumni Santri (Himasal) Lirboyo.


Merespons hal tersebut, Kang Emil, sapaan akrab Gubernur Jabar, mengatakan akan memaksimalkan pembangunan untuk pesantren.  


“Jawa Barat hari ini berbahagia karena bisa melewati banyak ujian. Jawa Barat warganya paling banyak. Insyaallah di tahun 2022 kita maksimalkan pembangunan pesantren,” ujar Kang Emil. 


Lebih lanjut, Kang Emil mengungkapkan Jawa Barat mempunyai lima program terkait hal itu. Lima program tersebut diantaranya, yaitu:


1.    Satu Desa Satu Hafidz (Sadesha)
2.    Dakwah Digital 
3.    Satu Program Satu Pesantren
4.    Pelatihan Bahasa Inggris Kader Muda, dan 
5.    Maghrib mengaji


“Orang Jawa Barat kegiatan mengaji dalam pandemi Covid-19 naik,” imbuhnya. 


Ia pun minta didoakan agar sehat selalu dan tetap amanah dalam menjalankan tugasnya.


“Gubernur minta didoakan sehat selalu dan semoga tetap amanah dalam menjalankan tugasnya. Semangat pemimpin saya, khoirunnas anfauhum linnas,” tandasnya. 


Sementara itu, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Lirboyo V Cabang Majalengka, KH Ubaidillah Faris turut berterimakasih atas kehadiran para tamu undangan dalam acara penutupan Ngaji Jum'at Wage dan Akhirussanah Pondok Pesantren Lirboyo V Cabang Majalengka. 


Acara pengajian bersama Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri,  KH Ahz Zam Zami Mahrus tersebut diikuti oleh para Alumni Lirboyo se-Jawa Barat dengan tujuan memperkuat silaturahim Alumni Pondok Pesantren Lirboyo. 


Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil hadir bersama dengan Wakil Bupati Majalengka beserta Muspika dan Muspida Majalengka. 


Di akhir, Kang Emil menginfakkan uang sejumlah 100 jt Rupiah untuk Pesantren Lirboyo V Cabang Majalengka .


Pewarta: Arif Khasbullah
Editor: Agung Gumelar


Daerah Terbaru