• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Senin, 6 Mei 2024

Daerah

GP Ansor Indramayu Bentuk Koperasi Ansoruna

GP Ansor Indramayu Bentuk Koperasi Ansoruna
GP Ansor Indramayu Bentuk Koperasi Ansoruna (Foto: NU Online Jabar/Iing Rohimin )
GP Ansor Indramayu Bentuk Koperasi Ansoruna (Foto: NU Online Jabar/Iing Rohimin )

Indramayu, NU Online Jabar 
Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Indramayu melalui Lembaga Keuangan Mikro Syariah Ansor (LKMSA) mengadakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-1 pembentukan Koperasi Ansoruna Indramayu. RAT ini diselenggarakan bertempat di gedung PC GP Ansor Indramayu,  Kamis (11/03.

Dalam Sambutannya Ketua PC GP Ansor Indramayu, Edi Fauzi mengatakan, Ia sangat mendukung kegiatan Koperasi Ansoruna Indramayu untuk meningkatkan perekenomian anggota, karena koperasi adalah salah cara untuk membangun kekuatan ekonomi yang pada ujungnya mampu mewujudkan kemandirian anggota Ansor. 

"Saya sangat mendukung kegiatan Koperasi Ansoruna Indramayu dalam rangka mewujudkan kemandirian ekonomi Kader Ansor Indramayu, semoga koperasi ini berjalan lancar dan bisa segera bergerak cepat untuk melakukan terobosan dalam upaya membangun ekonomi anggota," tuturnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Ketua PC GP Ansor Indramayu Edi Fauzi menandatangani perihal permohonan keanggotaan baru Koperasi Ansoruna Indramayu sebagai anggota pertama secara simbolis. Selain pembentukan kepengurusan LKMSA, acara dilanjutkan dengan kegiatan Rapat Anggota Tahunan ke-1. 

Sementara itu, Ketua LKMSA, Ary Rosyana berharap RAT ke-1 ini menghasilkan program-program yang positif untuk menjalankan Koperasi Ansoruna Indramayu. 

"Semoga RAT ke-1 ini, dapat menghasilkan  program-program yang positif untuk menjalankan Koperasi Ansoruna Indramayu, serta dalam rangka kemandirian Kader Ansor yang ada di Kabupaten Indramayu," pungkasnya.

Pada Kesempatan itu turut dihadiri oleh sejumlah Pengurus Koperasi Ansoruna dan Jajaran PC GP Ansor Indramayu, RAT ini digelar dengan pengamanan protokol kesehatan (Prokes) secara ketat. 

Pewarta: Iing Rohimin 
Editor: Abdullah Alawi 

 


Daerah Terbaru