Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya

Indramayu

Kick Off Raker Lembaga PCNU Indramayu, KH Mustofa: NU Tidak Boleh Jauh Dengan Pesantren

Kick Off Raker Lembaga PCNU Indramayu, KH Mustofa: NU Tidak Boleh Jauh Dengan Pesantren. (Foto: Kamis).

Indramayu, NU Online Jabar
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Indramayu menggelar Kick Off Rapat Kerja Lembaga-Lembaga yang bertempat di Pondok Pesantren Darussalam Al-Qur'ani, Kandanghaur, Indramayu. Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (9/8) ini merupakan pembuka dari rangkaian rapat kerja Lembaga-Lembaga PCNU Indramayu.


Ketua Pelaksana kegiatan, Jay Khresna menjelaskan kegiatan Kick Off ini ditujukan agar memacu semangat kader-kader NU yang mengisi lembaga-lembaga PCNU Indramayu. Jay yang juga Ketua Lesbumi Indramayu ini juga berterima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu sehingga kegiatan ini bisa terlaksana.


Sementara itu Ketua PCNU Indramayu, KH M. Mustofa menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan yang bertempat di pesantren ini merupakan sebuah tanda agar NU tidak boleh jauh dari pesantren. Sehingga, katanya, ketika menyusun strategi dakwah, implementasi ghirah dan khidmah di NU, agar tidak jauh-jauh dari pesantren.


Baca Juga:
Tragedi Karbala (3); Doa Asyura


"Saya mengutip pesan KH Hasyim Muzadi yang mengatakan bahwa pesantren adalah NU kecil, dan NU adalah pesantren besar. Sehingga keduanya harus berkolaborasi, bersinergi, dan menguatkan," terang Kiai Mustofa.


Ia juga berharap agar keputusan-keputusan rapat kerja Lembaga-Lembaga ini yang pelaksanaannya di pesantren-pesantren seluruh Indramayu harus dirasakan manfaatnya oleh warga NU dan masyarakat Indramayu pada umumnya dengan menjalankan dakwah Jamiyah Diniyah Ijtimaiyah.


Kiai Mustofa juga menjelaskan PCNU indramayu dalam waktu dekat akan meresmikan Klinik Pratama NU di kecamatan-kecamatan. Dan dengan klinik-klinik itu, kedepan PCNU bakal mendirikan Rumah Sakit NU. Di sektor yang lain, kiai muda ini juga mengatakan PCNU akan merilis air mineral kemasan milik PCNU dengan label "eNu Mineral".


"Dengan ucapan 'bismillahirrahmanirrahiim' Kick Off Rapat Kerja Lembaga PCNU Kabupaten Indramayu saya buka," tutupnya yang disambut dengan tepuk tangan hadirin.


Baca Juga:
Inilah Sejumlah Peristiwa Penting Para Nabi pada 10 Muharram


Dalam kegiatan ini, turut hadir Bupati Indramayu, Hj Nina Agustina, beserta jajarannya, Dirut Perumdam Tirta Dharma Ayu, Ady Setiawan. Pimpinan dan Pengasuh Pondok Pesantren Darussalam Al-Qur'ani, Para Ketua Lembaga PCNU, Banom NU dilingkungan NU Indramayu, serta pemerintah dan tokoh masyarakat setempat.


Pewarta: Kamis
Editor: Duljani

Editor: M. Rizqy Fauzi

Artikel Terkait