• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 3 Mei 2024

Kabupaten Sukabumi

Teladani Mama Ansor Melalui Haul, Keluarga dan Alumni Ponpes Al-Anshoriyah Ciracap Gelar Pengobatan Gratis

Teladani Mama Ansor Melalui Haul, Keluarga dan Alumni Ponpes Al-Anshoriyah Ciracap Gelar Pengobatan Gratis
Peserta antri di Ponpes Al-Anshoriyah Ciracap untuk mengikuti pengobatan gratis pada acara Haul ke-17 Mama Ansor
Peserta antri di Ponpes Al-Anshoriyah Ciracap untuk mengikuti pengobatan gratis pada acara Haul ke-17 Mama Ansor

Sukabumi, NU Online Jabar 

Acara Haul ke-17 Almarhum Almaghfurlah Mama Ansor  Bin bapak Sanusi dan almarhumah Ibu Kultsum bin H. Muhtadin berlangsung cukup meriah dan khidmat. 

Acara yang diikuti ratusan warga ini digelar di Komplek Pesantren Al-Anshoriyah Desa Ciracap Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi (21/07). 

 

Menurut Perwakilan Keluarga Besar Almarhum dan Almarhumah, Ajengan Yahya Ansori mengatakan, acara Haul ini sebagai bentuk mengingat dan cinta keluarga, alumni, juga orang-orang terdekat terhadap keluarganya yang telah berpulang ke Rahmatullah. 

 

“Tanda cintanya membantu dengan mengirimkan do’a dan shodaqoh yang dikerjakan oleh manusia yang masih hidup, khususnya keluarga dan orang terdekat yang diniatkan khusus untuk Almarhum & Almarhumah", katanya 

 

Dengan mengutip pendapat Imam Ahmad Bin Hambal, ajengan Yahya menerangkan tentang fase alam kehidupan manusia mulai dari alam dunia hingga alam barzah dan akhirat. 

 

"Di Dunia kita dituntut untuk beribadah kepada Allah SWT dan menjauhi larangannya. Alam Barzah kewajiban ini tidak dituntut lagi, tapi bisa menikmati apa yang diperbuat oleh manusia di muka bumi untuknya," tuturnya 

 

Pada momen haul tersebut, serangkaian acara digelar, mulai dari Tabligh Akbar hingga Pengobatan Massal kepada warga masyarakat sekitar. 

 

Dalam kesempatan yang sama, salah satu cucu Mama Ansor, Hasbi Raudul Ulum menyampaikan bahwa momen haul sebagai ruang meneladani jasa Almarhum. 

 

Menurut Hasbi, upaya meneladani ini harus sampai pada gerakan sosial yang nyata di tengah masyarakat. 

 

"Kami menggelar pengobatan gratis untuk masyarakat sekitar, sebagai ungkapan cinta kasih yang sering dicontohkan mama." Ucapnya hasbi. 

 

Pria yang akrab disapa apeng ini juga menambahkan, pihaknya telah membagikan 250 kupon pengobatan gratis kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan. 

 

"Kupon itu dibawa saat akan diperiksa, agar tertib, mengingat tempat untuk melaksanakan pengobatan juga terbatas." Pungkasnya. 

 

Untuk diketahui, tak kurang 500 jema’ah hadir berdatangan, baik dari unsur Tokoh Agama, Tokoh Pemerintah, Tokoh Masyarakat, Para Santri pondok pesantren, Anak-anak Yatim, Jama’ah Majlis Ta'lim dan masyarakat umum.

 

Pewarta: Amus Mustaqim


Kabupaten Sukabumi Terbaru