• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 29 Maret 2024

Daerah

Putri Wila, Santri Al-Mizan Sabet Emas Pencak Silat pada BK PORDA Majalengka

Putri Wila, Santri Al-Mizan Sabet Emas Pencak Silat pada BK PORDA Majalengka
Putri Wila (Foto: NU Online Jabar/Tata Irawan)
Putri Wila (Foto: NU Online Jabar/Tata Irawan)

Majalengka, NU Online Jabar
Di balik senyum manisnya terdapat kekuatan yang sangat luar biasa yang membuat semua lawannya bertekuk lutut. Ia pun meraih medali emas pada Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Daerah (BK PORDA) pencak silat  tingkat Kabupaten Majelangka di aula Gelora Gelanggang Muda (GGM) Kabupaten Majelangka, Ahad, (7/3). 

Itulah Putri Wila Karnasih, siswi kelas XI MIPA dari SMA Unggulan Al-Mizan Jatiwangi. 
 
Ia menjelaskan, kemampuan dan prestasinya itu berawal dari kerja keras dan latihan serta arahan pelatih untuk terus menekuni ilmu beladiri pencak silat.  

Atas capaiannya itu, Putri mengaku bangga dan terharu karena mampu memberikan kebanggaan pada sekolah juga memberikan terbaik atas nama keluarga walaupun lawan-lawan cukup kuat dan ulet.

“Saya pribadi merasa bangga dan bisa memberikan terbaik atas apa yang telah diberikan kepala pelatih kepercayaan kepada saya untuk ikut perlombaan ini dan akhirnya perjuangannya tidak sia-sia, meraih emas,” katanya. 

Santriwati dari Pondok Pesantren Al Mizan Jatiwangi, Majalengka ini mengatakan, raihannya itu bukan akhir, tetapi awal kebangkitan karena perjalanan masih panjang. Ia akan berusaha memberikan terbaik bagi keluarga, lembaga, juga nama baik pondok pesantren.

“Bagi Putri ini masih awal dan bukan akhir, akan tetapi akan terus berjuang dan memberikan terbaik atas nama keluarga, sekolah juga pondok pesantren Al Mizan, juga bagi santriwati terus berjuang demi kesetaraan gender dan membuktikan perempuan juga bisa eksis menuju prestasi,” ujar dara kelahiran Cirebon, 9 Desember 2003. 

Sementara itu, Kepala sekolah SMA Unggulan Al Mizan Jatiwangi Majalengka, H M Zaenal Muhyidin, merasa bangga dan mengapresiasi kepada semua orang yang terlibat proses dalam baik di awal pelatihan juga sampai meraih juara.

“Kepada para pelatih memberikan apresiasi yang mendalam atas keberhasilan anak didiknya meraih paling tinggi yaitu meraih emas dalam kegiatan kejuaraan seleksi Porda Majalengka,” katanya. 

Sementara pelatih pencak silat Putri, Kamsinah, mengutarakan bahwa kegiatan ini adalah untuk seleksi Pekan Olahraga Daerah (Porda) Majalengka juga mengembangkan bakat minat para siswa dalam pencak silat.

Pada BK Porda itu, Al Mizan juga meraih perak pada cabang olahraga yang sama atas nama Faras kelas H Putra  juga 1 perunggu kelas B.

“Sebenarnya mereka mempunyai bakat minat  dalam pencak silat. Jika terus diasah insyaallah bakal melebih target, akan tetapi ini juga sudah cukup selain itu meraih 2 perak diraih Faras kelas H Putra juga seni bela diri juga 1 perunggu kelas B, cukup membanggakan,” terang perempuan yang sudah  malang melintang di dunia persilatan. 

Direktur Pondok Pesantren Al Mizan Mar’i Muhammad Hadiq merasa bangga dan bahagia bahwa sanriwati Al Mizan bisa meraih prestasi di luar bidangnya yaitu bidang olah raga.

“Biasanya kalau santri pasti juara bahasa Arab, kitab kuning, itu sudah biasa. Al 
Mizan memberikan kebebasan kepada para santrinya untuk terus mengembangkan diri seperti pencak silat,” tandasnya. 

Pewarta: Tata Irawan
Editor: Abdullah Alawi 


Daerah Terbaru