• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Rabu, 8 Mei 2024

Daerah

Para Penghafal Al-Qur’an Kabupaten Cirebon Dapat Ijazah Tahfidz dari KH Ahsin Sakho Muhammad

Para Penghafal Al-Qur’an Kabupaten Cirebon Dapat Ijazah Tahfidz dari KH Ahsin Sakho Muhammad
Para penghafal Al-Qur'an di Kabupaten Cirebon (Foto: NU Online Jabar/Sofhal)
Para penghafal Al-Qur'an di Kabupaten Cirebon (Foto: NU Online Jabar/Sofhal)

Cirebon, NU Online Jabar 
Pimpinan Cabang Jam’iyyatul Qurra’ Wal Huffazh Nahdlatul Ulama (JQHNU) Kabupaten Cirebon menggelar Ijazah Tahfidz di kantor PCNU Kabupaten Cirebon, Sabtu, (22/5). 

Kegiatan bertajuk Ngalap Berkah Al-Qur’an, Ngucup Doa Para Sepuh itu dihadiri oleh anggota program Satu Desa Satu Hafizh (Sadesha) se-Kabupaten Cirebon.

Penanggung jawab acara, Kiai Muhammad Mahdi Mujtahid mengatakan, selain pemberian ijazah, acara ini sekaligus halal bihalal anggota JQHNU Kabupaten Cirebon dan peserta Sadesha.

“Ini memang inisiatif dari pengurus JQHNU sendiri, harapannya dengan ijazah ini para peserta semakin mencintai Al-Qur’an yang ada di dadanya,” kata Mahdi.

Mahdi menambahkan, ijazah itu diberikan Rais Majelis Ilmy Pimpinan Pusat Jam’iyyatul Qurra’ Wal Huffazh Nahdlatul Ulama KH Ahsin Sakho Muhammad.

Selain dia, para kiai dan nyai juga memberikan ijazahnya, di antaranya KH Anwar Maksum, KH Nurhadi Thoyyib, Ny. Hj. Afwah Mumtazah, KH Abdul Basith Baedhowi, KH Ibadullah Zaruqi, Ny. Hj. Nihayatul Muhtaj, KH Lukman Hakim, KH Muhaddits Rifai, dan Ny. Hj. Iis Aisyah.

Sementara itu, Ketua PC JQHNU Kabupaten Cirebon KH Ahmad Kholiq menyampaikan, Ijazah Tahfizh ini mungkin hal biasa bagi orang-orang penghafal Al-Qur’an, namun insyaallah manfaatnya sangat luar biasa.

“Ijazah adalah mata rantai keilmuan atas disiplin ilmu tertentu, maupun amalan secara spesifik. Ia seperti pemberian ijin dari sang empunya kepada pemilik setelahnya,” ujarnya.

Ia mengaku, pencapaian selama ini pengurus JQHNU Kab. Cirebon mampu mengkoordinasi peserta Sadesha terbanyak se-Jawa Barat.

“Selain itu, JQHNU Kabupaten Cirebon juga telah menyelenggarakan kegiatan sema’an Al-Qur’an rutin pada tiap hari Minggu,” kata Kholiq.

Ia berharap, dengan capaian itu, di Kabupaten Cirebon ruh Al-Qur’an semakin terasa, menjamur, serta familiar di masyarakat. 

Pewarta: Sofhal
Editor: Abdullah Alawi 

 


Daerah Terbaru