• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Sabtu, 20 April 2024

Daerah

MWCNU Rajadesa Gelar Yaumul Ijtima’ dan Vaksinasi

MWCNU Rajadesa Gelar Yaumul Ijtima’ dan Vaksinasi
MWCNU Rajadesa Gelar Yaumul Ijtima’ dan Vaksinasi (Foto: NUJO)
MWCNU Rajadesa Gelar Yaumul Ijtima’ dan Vaksinasi (Foto: NUJO)

Ciamis, NU Online Jabar 
Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Rajadesa, Kabupaten Ciamis menggelar yaumul ijtima’ dan vaksinasi Covid-19  di Pondok Pesantren al-Irsyad Cipancur, Desa Sirnajaya, Kecamatan Rajadesa, Rabu(27/10).

Ketua MWCNU Rajadesa Kiai Anas Nasrudin mengajak Nahdliyin untuk ikut mensukseskan program vaksinasi sebagai upaya menjaga kesehatan bersama. Oleh karena itu, sengaja lailatul ijtima’ MWCNU Rajadesa bekerja sama dengan Polres Ciamis untuk mendatangkan tim vaksinasi di lokasi pengajian. 

“Terima kasih kepada tamu undangan yang sudah menyempatkan hadir dalam acara ini dan mohon maaf pula dalam fasilitas tempat serta jamuannya dengan tidak mengurangi rasa hormat dan khidmat mohon dimaafkan,’’ tuturnya.

Sementara itu, Sekretaris Camat Rajadesa H. Rusli mengucapkan terimakasih kepada warga NU yang hadir karena telah menerapkan protokol kesehatan dengan baik. Ia berharap dengan adanya pengajian rutin ini dapat meningkatkan pemahaman keagamaan dan pemahaman tentang NU bagi Nahdliyin.

Hadir dalam acara tersebut unsur Muspika Kecamatan Rajadesa, Kapolsek Rajadesa, Danramil, Kepala KUA, Ketua MUI Kecamatan dan Ketua APDESI, serta para kiai dan santri di Kecamatan Rajadesa.

Pewarta: Dede Rusyadi
Editor: Agung Gumelar


Daerah Terbaru