• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 29 Maret 2024

Daerah

Gelar PAB, Ketua Pergunu Pangandaran Ungkap Pentingnya Kepekaan Sosial Hadapi Dinamika Peradaban

Gelar PAB, Ketua Pergunu Pangandaran Ungkap Pentingnya Kepekaan Sosial Hadapi Dinamika Peradaban
Gelar PAB, Ketua Pergunu Pangandaran Ungkap Pentingnya Kepekaan Sosial Hadapi Dinamika Peradaban. (Foto: Soleh Hidayat).
Gelar PAB, Ketua Pergunu Pangandaran Ungkap Pentingnya Kepekaan Sosial Hadapi Dinamika Peradaban. (Foto: Soleh Hidayat).

Pangandaran, NU Online Jabar
Kader Aswaja Pimpinan Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Kabupaten Pangandaran mengadakan kegiatan Penerimaan Anggota Baru (PAB) yang diselenggarakan di Bukit Damai Indah, Minggu, (03/10). Kegiatan tersebut mengangkat tema Membentuk Kader Yang Progresif Dan Militan Dalam Pengembangan Organisasi dan diisi dengan lima materi, yakni tentang Kemahasiswaan, Publik speaking, keaswajaan, keorganisasian dan wawasan kebangsaan. 

Ketua pelaksana Ahmad Basuni melaporkan, kegiatan PAB ini dihadiri oleh 27 peserta yang terdiri dari 4 kampus. "Hadir dari STKIP Panggeran Dharma Kusuma Indramayu, Institut Pesantren KH. Abdul Chalim Mojokerto, Universitas Islam Nusantara dan Universitas Al-Ghifari," ujarnya. 

Selain itu, Ketua Kader Aswaja PC Pergunu Kabupaten Pangandaran Tian Kadarisman mengatakan, proses kaderisasi ini harus menghasilkan kader yang berkualitas dan bisa berkontribusi untuk masyarakat.

"Sehingga, Anggota yang baru ini akan kami follow up terus dan siap berkontribusi buat Kabupaten Pangandaran. Karena pengurus dan anggota ini adalah asli orang Pangandaran, maka kami harus siap berkontribusi dalam pengembangan kabupaten Pangandaran," terangnya. 

Dalam kesempatan yang sama, Ketua PC Pergunu Kabupaten Pangandaran Noval Muhajir Taufiqurohman, mengungkapkan bahwa PAB ini sangat penting dalam tahapan kaderisasi Kader Aswaja.

"Saya berharap kader Aswaja ini lebih progresif dan militan dalam menjaga serta mengamalkan akidah Ahlusunnah wal Jamaah, serta memiliki kepekaan sosial yang tinggi terhadap dinamika peradaban Kabupaten Pangandaran," pungkasnya. 

Pewarta : Soleh Hidayat
Editor: Muhammad Rizqy Fauzi.


Daerah Terbaru