• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 3 Mei 2024

Nasional

Kanwil Kemenag Jabar Inisisasi Vaksin bagi 3 Juta Santri

Kanwil Kemenag Jabar Inisisasi Vaksin bagi 3 Juta Santri
Ilustrasi: NU Online
Ilustrasi: NU Online

Bandung, NU Online Jabar
Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Jawa Barat menginisiasi program kick Off vaksinasi bagi masyarakat pesantren se-Jawa Barat dengan tema “3 Juta Santri Jabar Siap di Vaksin” Program tersebut berlangsung pada hari Sabtu, (14/8) yang diresmikan langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Pondok Pesantren Sabilun-Najah, Bandung Barat. 

Dalam peresmian tersebut hadir secara virtual Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dan para pengasuh pondok pesantren se-Jawa Barat. Diketahui program kick off vaksinasi ini dilakukan serentak di 27 kab/kota se-Jawa Barat.

Dikutip dari laman jabar.kemenag.go.id, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam sambutannya ia sangat mengapresiasi program vaksinasi santri yang di inisiasi oleh Kanwil Kemenag Jabar. Ia juga mengatakan bahwa saat ini kedaruratan Covid-19 di Jabar sudah turun, dan kedaruratan sudah terlewati.

“Protokol kesehatan dan vaksinasi menjadi kunci, vaksin berfungsi seperti payung yang tidak membuat basah kuyup. Untuk menjaga segenap jiwa Jawa Barat, maka para santri mari kita gunakan vaksin untuk perlindungan kita,” ucapnya.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Barat Dr. H Adib mengatakan dengan di adakannya vaksinasi bagi santri akan memberi dorongan bagi masyarakat untuk ikut di vaksin. Mengingat hingga saat ini masih ada masyarakat yang skeptis terhadap vaksinasi Covid-19.

“Vaksinasi santri akan memberi dorongan kuat bagi masyarakat untuk ikut vaksin sehingga herd immunity bisa dicapai,” ucap Adib.

Diketahui, vaksinasi di Pesantren sebenarnya sudah berjalan, saat ini sudah 100 ribu santri yang sudah mengikuti vaksin. Vaksinasi tersebut hasil kerjasama Polres, Dandim, Dinas Kesehatan dan Kemenag Jawa Barat.

Masih dari Adib ia mengatakan, vaksinasi santri sangat strategis, sebab santri adalah generasi muda yang siap berada di garda terdepan untuk menyelamatkan NKRI. Santri siap menjadi banteng pertahanan dalam menghadapi gempuran Covid-19.

Target vaksinasi untuk 3 juta santri sangat rasional, sebab santri di Jabar bahkan lebih dari tiga juta.

“Santri yang tercatat dalam Emis Kemenag mencapai 3.120.000. ini masih ada sejumlah pesantren yang belum tercatat,” ucapnya.

Terakhir, Adib berharap dengan adanya vaksinasi ini bisa mendorong proses vaksinasi santri lebih cepat lagi, termasuk bagi masyarakat.

“Mudah-mudahan, kick off ini mendorong proses vaksinasi santri lebih cepat lagi, termasuk juga untuk masyarakat sekitar pesantren,” pungkasnya.

Pewarta: Abdul Manap
Editor: Abdullah Alawi 


Nasional Terbaru