Santri KITAB Fair 2024, Cara Pesantren Al-Hamidiyah Depok Manfaatkan Tanggal Merah
Jumat, 10 Mei 2024 | 15:52 WIB
Sejumlah Penampilan Santri Al-Hamidiyah di Ajang Santri KITAB Fair 2024. (Foto: NU Online Jabar/Abdul Mun'im Hasan).
Abdul Mun'im Hasan
Kontributor
Depok, NU Online Jabar
Tepatnya pada Kamis (9/5/2024), Pondok Pesantren Al-Hamidiyah Kota Depok menggelar kegiatan Santri KITAB Fair 2024 di Komplek Pondok Pesantren tepatnya di Jalan Raya Depok Sawangan KM. 2 No 12 Kota Depok.
Dalam sambutannya, ketua pelaksana kegiatan KITAB Fair 2024 Ustadz Ahmad Rifai menjelaskan bahwa perlombaan KITAB yang dimaksud merupakan singkatan dari Komunikatif, Inovatif, Terbuka, Argumentatif, Berintegritas. Ia menyebut perlombaan tersebut untuk mencari bibit unggul, yang hasilnya akan melahirkan talenta-talenta santri yang memiliki skill tertentu.
"Lomba Santri KITAB Fair 2024 ini akan melahirkan santri-santri baik putra maupun putri yang memiliki nilai-nilai unggul dari jargon santri KITAB dan jati diri Santri Pesantren Al-Hamidiyah. Selamat menjalani lomba bagi para peserta semua," jelasnya.
Sementara itu, Penanggung Jawab Asrama (Koordinator) Putra Pesantren Al-Hamidiyah Ustadz Syifa Zakaria lomba hari ini semua ada relasi dengan santri KITAB.
"Harapannya dapat mengikuti kegiatan ini dengan seksama, dengan kegiataan ini menjadi ajang untuk santri yang berkualitas dan berintegritas," ujarnya.
Sebagai informasi, Santri KITAB Fair 2024 terdiri dari beberapa perlombaan yaitu baca kitab, hadrah, lagu islami, komik jati diri santri, pidato bahasa (Arab, Inggris). Kegiatan SKF 2024 dibuka dengan ilahadrah kepada Almagfurlah Muassis Pesantren Al-Hamidiyah Kiai Achmad Sjaichu oleh MC Ustadz Zaky Lutfian dan doa penutup oleh Ustadz Abdul Mun'im Hasan.
SKF 2024 merupakan program Kajian Islam dan Asrama. Program yang pertama kali dapat digelar sebagai bentuk media dalam mencari bakat santri unggul sesuai dengan nilai nilai santri KITAB dan Jati Diri Santri Pesantren Al-Hamidiyah Depok.
Terpopuler
1
Saat Kata Menjadi Senjata: Renungan Komunikasi atas Ucapan Gus Miftah
2
Susunan Kepanitiaan Kongres JATMAN 2024: Ali Masykur Musa Ditunjuk sebagai Ketua Pelaksana
3
Kerja Sama NU dan ATR/BPN Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf di Jawa Barat
4
Sungai Cikaso Meluap Akibat Tingginya Intensitas Hujan, Ratusan Rumah Terendam hingga Sejumlah Kendaraan Terbawa Arus
5
Khutbah Jumat: Cemas Amal Ibadah Tidak Diterima
6
NU Depok Peduli Kembali Bergerak, Siapkan Bantuan untuk Korban Bencana Alam
Terkini
Lihat Semua