Penguatan Kader dan Pengurus, Ranting NU Serua Gelar Seminar Harokah Organisasi
Senin, 4 Maret 2024 | 12:00 WIB
Depok, NU Online Jabar
Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Serua, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok menggelar seminar Harokah Organisasi dalam rangka penguatan kader dan pengurus, Jumat (1/3/24).
Kegiatan ini dianggap sangat penting mengingat masih banyak kader NU di Kelurahan Serua yang belum sepenuhnya memahami esensi NU dan tata cara berorganisasi yang benar.
Ketua PRNU Serua, Ustaz Kamaludin Nasir, menegaskan bahwa kegiatan seminar ini diselenggarakan sebagai persiapan sebelum pelaksanaan Rapat Kerja.
"Sebelum kita adakan Raker saya mau kader-kader ini sudah paham apa itu NU, kalau kita sudah paham apa itu NU bagaimana berorganisasi yang baik, baru kita adakan Raker, sekarang kita mantapkan dulu kader-kader NU di Serua," ungkapnya.
Selain itu, Ustaz Kamaludin juga mengingatkan tentang pentingnya menyusun agenda kegiatan di bulan Ramadhan. Ia mengajak semua pengurus untuk aktif dalam menjalankan kegiatan rutin di bulan suci tersebut.
"Kita sama-sama rapatkan barisan, kencangkan lengan, mari sama-sama kita bergerak di bulan Suci Ramadhan," terangnya.
Acara seminar ini juga turut dihadiri oleh Ketua MWCNU Bojongsari, Ustaz Badrudin, serta pemateri dari dalam dan luar daerah, seperti Ustaz Zuhdi, Ustaz Nurdin Lubis, dan Cak Tarno.
Ustaz Badrudin, Ketua MWCNU Bojongsari, menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar dapat memberikan manfaat serta memperkokoh jalinan silaturahmi di antara para kader NU di wilayah Serua.
Seminar Harokah Organisasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada kader NU Serua tentang prinsip-prinsip organisasi NU serta menggerakkan semangat kebersamaan dalam menjalankan berbagai kegiatan di masa yang akan datang.
Pewarta: Abdul Manaf
Terpopuler
1
Inilah Rincian Zakat Fitrah Tahun 2025 di Kota dan Kabupaten se-Jawa Barat
2
RMINU Jabar Gelar Safari Ramadhan Volume 4 Bersama LDNU dan LPBHNU
3
Operasi Pasar Murah PCNU Kabupaten Cirebon: Upaya Kendalikan Harga Bahan Pokok Jelang Idulfitri
4
MAPK Al-Hikmah Gelar Festival Pelajar Se-Kota Tasikmalaya, Cetak Generasi Kreatif dan Kompeten
5
Tantangan Menghadang Gubernur Dedi Mulyadi
6
Muslimat NU Sukasari Bagikan 500 Takjil Gratis untuk Masyarakat
Terkini
Lihat Semua