• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Kamis, 2 Mei 2024

Daerah

Tips Asah Pisau untuk Potong Hewan Kurban

Tips Asah Pisau untuk Potong Hewan Kurban
Ilustrasi: NU Online
Ilustrasi: NU Online

Bandung, NU Online Jabar 
Momen penyembelihan hewan kurban adalah hal yang paling ditunggu oleh umat Muslim selepas pelaksanaan shalat Idul Adha. Biasanya orang-orang akan berkumpul untuk menyaksikan momen tersebut, ada yang menantikan momen penyembelihan hewan kurban ini sebagai ajang hiburan, ada juga yang mengantre untuk mendapatkan bagian hewan kurban tersebut. Tentunya yang paling berbahagia pada momen ini adalah sang pemilik hewan kurban, karena ini bisa menjadi amalan pengganti bagi mereka yang belum bisa pergi menunaikan ibadah haji. 

Dalam menyembelih hewan kurban ada tata cara dan aturan yang harus dilakukan. Salah satunya yakni menggunakan pisau yang tajam agar tidak menyakiti hewan kurban yang disembelih terlalu lama yang mendekatkan pada penyiksaan. 

Berikut ini beberapa tips mengasah pisau atau golok yang hendak digunakan untuk memotong hewan kurban: 

Menggunakan batu asahan (whestone)
Whestone adalah batu asahan yang terbuat dari batu alam maupun buatan. Whestone bisa digunakan untuk mengasah pisau dalam keadaan basah. Tetapi sebaiknya jika hendak menggunakan alat ini untuk mengasah pisau, usahakan whestone dalam keadaan kering. Karena air dapat meluruhkan partikel metal kecil yang ada pada whestone yang nantinya akan membuat tepi pisau menjadi lebih kasar daripada mengasah saat dalam keadaan kering. 

Dengan bantuan amplas 
Cara lain yang bisa digunakan untuk menajamkan pisau adalah dengan bantuan amplas. Anda bisa menggunakan amplas untuk mempertajam pisau, caranya dengan menggunakan bagian kasar pada amplas untuk mengasah pisau. Cara ini bisa dikatakan merupakan cara yang efektif tetapi tidak bisa digunakan secara terus-menerus karena bagian kasar pada amplas lambat laun akan menipis jika sering digunakan. 

Menggunakan gelas keramik 
Menggunakan gelas keramik bisa menjadi alternatif lain untuk mengasah pisau jika tidak ada batu asahan dan amplas di rumah. Cara ini bisa dibilang paling mudah yang bisa Anda gunakan yakni dengan memanfaatkan peralatan yang ada di rumah. Anda bisa menggunakan bagian gelas keramik yang tidak tertutupi cat untuk mengasah pisau, karena biasanya gelas keramik yang ada di rumah sudah tertutupi cat sehingga tekstur kasar pada keramik tidak nampak. 

Menggunakan alat pengasah pisau 
Cara terakhir yang bisa digunakan adalah dengan menggunakan alat pengasah pisau yang biasanya banyak dijual di pasaran. Dengan alat ini Anda hanya perlu menyematkan pisau ke lubang asah yang tersedia. Setelahnya, melakukan gerakan seperti sedang memotong sesuatu. Dengan begitu pisau akan tajam dengan sendirinya. 

Nah, beberapa cara di atas bisa digunakan untuk mempertajam pisau yang hendak digunakan untuk memotong hewan kurban agar tidak menyakiti si hewan. Semoga bermanfaat..

Penulis: Agung Gumelar
 


Daerah Terbaru