• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Sabtu, 27 April 2024

Daerah

PCNU Cianjur Segera Gelar Konferensi Cabang Ke-XVIII

PCNU Cianjur Segera Gelar Konferensi Cabang Ke-XVIII
PCNU Cianjur Segera Gelar Konferensi Cabang Ke-XVIII. (Foto: NUJO/Farhan)
PCNU Cianjur Segera Gelar Konferensi Cabang Ke-XVIII. (Foto: NUJO/Farhan)

Cianjur, NU Online Jabar 
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Cianjur mengadakan rapat persiapan Konferensi Cabang (Konfercab) di Aula Kantor PCNU Cianjur, Jumat (08/04).


Kegiatan ini membahas persiapan dan kesiapan pelaksanaan konfercab PCNU ke-XVIII yang sebentar lagi akan dilaksanakan.


Kegiatan ini di hadiri oleh Ketua Tanfidziyah PCNU Cianjur, unsur Syuriyah, dan pengurus lembaga dan badan otonom (banom) di lingkungan PCNU Cianjur.


Selain membahas kesiapan dan persiapan, dibahas juga soal tempat dan waktu pelaksanaanya. Selain itu juga di susun kepanitiaan untuk mempersiapkan segala sesuatunya yang dirasa penting.


Ketua Tanfidziyah PCNU Cianjur KH. M. Choirul Anam MZD mengatakan Konfercab ini merupakan permusyawaratan tertinggi yang harus disiapkan secara matang, selain dalam rangka musyawarah lima tahunan, juga nantinya menghasilkan keputusan-keputusan strategis terutama untuk kepengurusan selanjutnya.


Ia juga menambahkan harapannya, dalam pelaksanaan konfercab ini bisa menghasilkan kepemimpinan yang lebih baik, bukan hanya soal gagasan melainkan juga bisa merangkul serta melanjutkan estafet kepemimpinan yang terstruktur dan terukur, sebab menjadi ketua tanfidziyah tidaklah mudah.


Dalam kesempatan tersebut juga disepakati bahwa pelaksanaan konfercab PCNU Cianjur ke-XVIII ini akan dilaksanakan pada tanggal 28 Mei 2022 bertempat di Pondok Pesantren Al-Ittihad Cianjur.


Menurut ketua Panitia KH. Ujang Sahid bahwa konfercab kali ini berbeda, pasalnya akan ada wajah baru dalam pucuk kepemimpinan di PCNU Cianjur. 


“Nantinya akan ada sistem pencalonan dengan secara sistematis melalui tahapan-tahapan sehingga nantinya para calon dapat terlihat kemampuan organisasinya,” ujarnya. 


Sebagai penutup dalam rapat tersebut, Ujang Sahid juga berharap semoga kegiatan konfercab nantinya bisa berjalan sesuai harapan.


Pewarta: Parhan Abdul Latif
Editor: Agung Gumelar


Daerah Terbaru