Bandung, NU Online Jabar
Sempat down karena diserbu banyaknya calon pendaftar permohonan bantuan dana masjid dan mushala, kini Aplikasi Sistem Informasi Masjid (Simas) bisa kembali diakses.
Hal itu disampaikan langsung oleh Kementerian Agama Republik Indonesia melalui akun Twitternya.
“Assalamu'alaikum wr. wb. Pengumuman! Karena antusiasme masyarakat ikut program bantuan masjid/musala, infrastruktur Aplikasi Simas sempat mengalami kendala. Alhamdulillah sudah diperbaiki sehingga aplikasinya sudah bisa diakses kembali. Mohon maaf dan terima kasih!,” tulis akun Twitter @Kemenag_RI pada Sabtu (11/9).
Sebagaimana diinformasikan sebelumnya, Kementerian Agama (Kemenag) menyediakan anggaran sebesar 6,9 miliar untuk dana bantuan masjid dan mushala dengan rincian 6,2 miliar untuk masjid dan 700 juta rupiah untuk musala. Adapun besaran bantuan yang akan diberikan sebesar 20 juta rupiah untuk setiap masjid dan 10 juta rupiah untuk setiap musala.
Dari pantauan NU Online Jabar, kehebohan sempat terjadi dari para calon pendaftar permohonan bantuan dana masjid dan mushala akibat terjadinya kendala pada saat pendaftaran, terlihat dari reaksi mereka di kolom komentar cuitan akun resmi Kemenag tersebut.
Seperti akun dengan nama @iindahlarasati yang mengeluhkan kendalanya pada saat pendaftaran. “Udah di tahap input dokumen tapi loading terus skrg blm dibuka degdegan sekali min,” tulisnya.
Namun, ada juga yang sudah berhasil melalui proses pendaftaran. “Alhamdulillah sudah Berhasil...Tinggal menunggu hasil....Mudahmudahan lolos dapat bantuan,” tulis akun @NafiHasani.
Pewarta: Agung Gumelar
Terpopuler
1
Lafal Niat Puasa Asyura Puasa Sunah pada 10 Muharram
2
Perkuat Ukhuwah dan Semangat Dakwah di Masyarakat, GP Ansor Cigerenem Gandeng Latansa 2 Gelar Pengajian Syahriahan
3
Ranting NU Teluk Pucung Bekasi Utara Fasilitasi Proses Dua Warga Masuk Islam: Ibu dan Anak Resmi Jadi Mualaf
4
Agar Hati Tak Mati, Inilah Doa-doa Pilihan di Hari Asyura 10 Muharram
5
Koperasi Merah Putih, Koreksi dan Harapan Baru bagi Ekonomi Rakyat
6
Musik Karinding Lesbumi hingga Santunan Ratusan Yatim Meriahkan Gebyar Muharram 1447 H PCNU Majalengka
Terkini
Lihat Semua