Nasional

Profil Alex Pastoor dan Dany Landzaat, Dua Asisten Pelatih yang Dampingi Kluivert di Timnas Indonesia

Selasa, 14 Januari 2025 | 01:49 WIB

Profil Alex Pastoor dan Dany Landzaat, Dua Asisten Pelatih yang Dampingi Kluivert di Timnas Indonesia

Denny Landzaat (kiri) dan Alex Pastoor (kanan). (gambar: PSSI).

Pasca memperkenalkan pelatih baru Tim Nasional (TImnas) Indonesia yakni Patrick Kluivert di Hotel Mulia Jakarta pada Ahad (11/5/2025) lalu, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) juga resmi mengumumkan bahwa ada dua orang asisten yang akan mendampingi di tim pelatih, yakni Alex Pastoor dan Denny Landzaat.Diketahui, keduanya merupakan pelatih berkebangsaan Belanda.


Tidak hanya itu, untuk melengkapi staff kepelatihan di tubuh timnas Indonesia nanti, PSSI juga akan menunjuk dua asisten lokal untuk memperkuat tim pelatih.


Profil Singkat Alex Pastoor


Melansir laman resmi PSSI, Alex Pastoor merupakan pria berkebangsaan Belanda yang saat ini sudah berusia 58 tahun. Pengalamannya di dunia sepak bola cukup luas. Bagaimana tidak, sejumlah klub pernah ditangani olehnya antara lain Almere City, Sparta Rotterdam, AZ Alkmaar, NEC Nijmegen, Excelsior, dan Slavia Praha.


Bahkan, Alex Pastoor juga dikenal sebagai salah seorang pelatih yang sudah berhasil membawa tiga klub berbeda promosi ke Eredivisie, yaitu Excelsior pada 2010, Sparta Rotterdam pada 2016, dan Almere City pada 2023.


Tidak sampai di situ, Alex Pastoor juga pernah meraih gelar Eerste Divisie bersama Sparta Rotterdam pada musim 2015-2016. Pasca beristirahat dari dunia kepelatihan di akhir musim lalu, ia menerima tawaran Kluivert untuk kembali berkiprah.


Profil Singkat Denny Landzaat


Denny Landzaat merupakan pria berkebangsaan Belanda yang saat ini berusia 48 tahun, Pengalaman di dunia sepak bola, dirinya memiliki latar belakang mentereng menjadi asisten pelatih di berbagai klub antara lain Jong AZ Alkmaar, Feyenoord, Al Ittihad, Willem II Tilburg, Al Taawoun, Lech Poznan, dan Ferencvaros.


Meski dirinya belum mencatatkan prestasi individu, berbekal pengalamannya yang sudah mendampingi berbagai pelatih kepala di sejumlah kompetisi bergengsi menjadi poin tambahan untuk menemani skuad Timnas Indonesia ke depan.