• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Sabtu, 11 Mei 2024

Kota Bandung

Santri Hub, Platform Gerakan Santri Masuk PTN

Santri Hub, Platform Gerakan Santri Masuk PTN
Santri Hub, Platform Gerakan Santri Masuk PTN
Santri Hub, Platform Gerakan Santri Masuk PTN

Bandung, NU Online Jabar
Santri Hub merupakan sebuah platform konektifitas alumnus pondok pesantren di perguruan tinggi se nusantara. Tidak hanya mengkoneksikan antar santri di perguruan tinggi, platform ini juga sebagai wadah untuk membantu para santri se-Indonesia untuk masuk ke perguruan tinggi favorit, baik di dalam maupun luar negeri.


Platform Santri Hub ini dibentuk pada bulan Januari 2022 lalu, di inisiai oleh Muhammad Zimamul Adli, M.Si sebagai founder, S3 Nanosains dan Nano Teknologi Institut Teknologi Bandung (ITB), Wakil Sekretaris Badan Pengembangan Administrasi Keorganisasian dan Kader PBNU, Ketua Umum PB Alumni KMNU.


Di luncurkannya Santri Hub ini Kata Rifai sapaan akrabnya, bertujuan untuk membantu para santri di nusantara dalam masuk perguruan tinggi.


“Membantu para santri se-Indonesia untuk masuk ke kampus favorit baik di dalam ataupun luar negeri. Selain itu, Santri Hub juga berkomitmen untuk terus mendampingi santri ketika sudah masuk kuliah melalui program kajian islam dan kepemimpinan,” katanya.


Selain itu hadirnya Santri Hub ini berawal dari keresahan, banyak orang tua merasa khawatir akan ideologi dan kegiatan amaliyah putra-putrinya ketika masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN)


“Hal tersebut dapat ditandai salah satunya dengan semakin maraknya paham radikalisme yang kian menguat dan mengakar di berbagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sehingga dapat menjadi ancaman nyata bagi para mahasiswa yang alumni santri,”  terangnya.


Di sisi lain, hadirnya platform ini juga berawal dari fenomena siswa yang belum atau yang sudah diterima masuk perguruan tinggi, masih kesulitan dalam mencari komunitas santri yang ada di PTN. 


“Pasalnya, santri-santri yang telah masuk Perguruan Tinggi masih belum memiliki koneksi yang terhubung dengan baik satu dengan lainya. Dengan adanya ancaman dari luar yang semakin mengkhawatirkan, dan demi mengatasi kesulitan dalam memilih komunitas santri yang baik, Santri Hub dihadirkan sebagai platform yang bertujuan untuk membantu para santri terkoneksi,” ujarnya.


Santri Hub juga berupaya membangun dan menciptakan gerakan santri masuk PTN. 


“Gerakan Santri masuk PTN merupakan wadah yang dapat mengkonsolidasikan dan memobilisasi para santri se-Indonesia agar dapat menemukan komunitas santri yang saling bantu membantu dan berdiskusi seputar kehidupan di kampus, serta diharapkan santri tidak merasa asing ketika masuk PTN,” tuturnya. 
Lalu, apa keuntungannya bergabung dengan Santri Hub? 


“Banyak sekali! Dengan bergabung bersama Santri Hub, para santri bisa mendapatkan wawasan dan pengetahuan yang lebih dalam serta mendapatkan relasi yang lebih luas karena bertemu dengan teman-teman santri lainnya,” paparnya. 


Santri Hub juga mempunyai program unggulan salah satunya Beasiswa Santri yang akan diberikan kepada para santri yang kurang mampu ataupun santri yang memiliki prestasi baik akademik ataupun non akademik. 


“Nah, buat teman-teman santri, tunggu apalagi? Bagi kamu yang ingin menerima banyak manfaat dan tetap berada pada jalur yang terafiliasi dengan Nahdlatul Ulama, segera join di Santri Hub! Jangan sampai ketinggalan, ya,” ajaknya. 


Untuk bergabung dengan Santri Hub serta untuk mengetahui lebih lengkap silahkan akses link berikut ini. https://s.id/santrigoestocampus


Pewarta: Ahmad Rifai Alamsah
Editor: Abdul Manap


Kota Bandung Terbaru