• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Minggu, 28 April 2024

Kabupaten Sukabumi

Kerjasama GP Ansor Kabupaten Sukabumi dan STAI Al-Masthuriyah Buka Kelas Khusus Prodi KPI, Ini Syarat dan Cara Daftarnya 

Kerjasama GP Ansor Kabupaten Sukabumi dan STAI Al-Masthuriyah Buka Kelas Khusus Prodi KPI, Ini Syarat dan Cara Daftarnya 
GP Ansor Kabupaten Sukabumi Gandeng STAI Al-Masthuriyah Buka Kelas Khusus Prodi KPI, Ini Syarat dan Cara Daftarnya 
GP Ansor Kabupaten Sukabumi Gandeng STAI Al-Masthuriyah Buka Kelas Khusus Prodi KPI, Ini Syarat dan Cara Daftarnya 

Sukabumi, NU Online Jabar
Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Sukabumi bekerjasama dengan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Masthuriyah kembali membuka Program Kuliah Kelas Khusus Ansor angkatan ke-3. Ketua GP Ansor Kabupaten Sukabumi Farhan Zayyid menuturkan awal tercetusnya program tersebut pada saat dia berbincang dengan ketua STAI Al-Masthuriyah KH Abubakar Sidik terkait Ansor dan gerakan organisasi.


“Dari obrolan itu, karena kita punya visi misi meningkatkan kapasitas dan kualifikasi kompetensi kader, disambut oleh Kang Bakang untuk membuka Kelas Khusus Kader Ansor untuk S1 yang dikhususkan untuk jurusan KPI,” tuturnya.


Pria yang akrab disapa Gus Farhan tersebut menambahkan, program tersebut dilakasanakan demi meningkatkan kualitas kader di samping mendakwahkan ke-NU-an dan keaswajaan.


“Perkuliahan Kelas Ansor ini tidak hanya diikuti oleh Kader Ansor Banser yang usia produktif saja, tapi diikuti juga kader yang berusia lanjut,” katanya.


Gus Farhan juga menyebut, program ini juga menyasar bagi kader Ansor yang berasal dari cabang luar dengan syarat membawa surat rekomendasi dari cabang Setempat.


Sebagai informasi, tahun 2023/2024 ini Program Kuliah Kelas Khusus Ansor merupakan angkatan ketiga. Untuk persyaratan untuk mengikuti Program Kuliah Kelas Khusus GP Ansor Kabupaten Sukabumi tersebut yakni:
 

  1. Legalisir Ijazah SMA sederajat
  2. Mengisi formular pendaftara
  3. Foto Copy KTP & KK
  4. Foto 3x4 (2 lembar) dan 4x6 (2 lembar)
  5. Memiliki tekad yang kuat untuk mau belajar dan mencari ilmu sampai selesai
  6. Mendapat rekomendasi dari PAC GP Ansor setempat

Bagi yang berminat masuk, selain mendaftar secara langsung ke kampus STAI Al-Masthuriyah sebelum 13 Agustus 2023 atau mendaftar secara online dengan login ke link ini:


https://bit.ly/pmbstaialmasthuriyahkerjasamakpi2023.


Untuk informasi lebih lanjut, bisa menghubungi Contact Person ini: 085759209223 (Rusman Nurdiansyah Sekretaris GP Ansor Kab. Sukabumi).


Editor: Muhammad Rizqy Fauzi


Kabupaten Sukabumi Terbaru