• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Jumat, 26 April 2024

Indramayu

Safari Ramadhan, Ketua GP Ansor Jabar Sapa Santri RPK Progresif Indramayu

Safari Ramadhan, Ketua GP Ansor Jabar Sapa Santri RPK Progresif Indramayu
Safari Ramadhan, Ketua GP Ansor Jabar Sapa Santri RPK Progresif Indramayu. (Foto NU Online Jabar)
Safari Ramadhan, Ketua GP Ansor Jabar Sapa Santri RPK Progresif Indramayu. (Foto NU Online Jabar)

Indramayu, NU Online Jabar
Ketua Pimpinan Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jawa Barat, Deni Ahmad Haidar melakukan safari Ramadhan dengan berkunjung ke Pondok Pesantren RPK Progresif Ulfiyah, Segeran, Juntinyuat, Indramayu pada Ahad (9/4/2023).


Kedatangannya disambut baik oleh Pengasuh Pondok Pesantren RPK Progresif Ulfiyah, Kiai Miftahul Fattah atau sering disapa Gus Mift. “Ponpes RPK Progresif Ulfiyah merasa bangga dan senang atas silaturahminya ketua GP Ansor Jabar Kang Deni ke sini,” ucap Gus Mift yang pernah menjadi Ketua GP Ansor Kabupaten Indramayu.


Gus Mift juga meminta didoakan supaya santri-santrinya menjadi santri yang visioner dan progresif serta menjadi santri yang berguna bagi nusa bangsa dan agama.


Sementara itu, dalam kunjungannya tersebut pria yang akrab disapa Kang Deni itu menyapa para santri dalam kajian dengan tema Nuzul Quran. Ia berpesan agar para santri menjadi orang yang cerdas dan sukses di masa depan. 


“Santri harus cerdas. Cerdas membaca peluang, cerdas bermasyarakat dan cerdas di dunia akademik. Santri harus kaya, jangan hanya jadi konsumen harus jadi produsen,” tandasnya. 


Pewarta: Syaerurrozie
Editor: Agung Gumelar


Indramayu Terbaru