• logo nu online
Home Nasional Warta Sejarah Khutbah Taushiyah Kuluwung Ubudiyah Daerah Keislaman Syariah Obituari Risalah Doa Tokoh Tauhid Profil Hikmah Opini Wawancara PWNU Ngalogat Ekonomi Lainnya
Kamis, 25 April 2024

Indramayu

Hadiri Rutinan Ikhwan KHAS Indramayu, Kiai Musthofa Paparkan Dua Fokus Program PCNU Indramayu

Hadiri Rutinan Ikhwan KHAS Indramayu, Kiai Musthofa Paparkan Dua Fokus Program PCNU Indramayu
Hadiri Rutinan Ikhwan KHAS Indramayu, Kiai Musthofa Paparkan Dua Fokus Program PCNU Indramayu
Hadiri Rutinan Ikhwan KHAS Indramayu, Kiai Musthofa Paparkan Dua Fokus Program PCNU Indramayu

Indramayu, NU Online Jabar
Dalam acara rutinan Ikhwan KHAS Indramayu yang dilaksanakan pada Ahad (6/11) di Kiajaran Kulon, Lohbener, Indramayu, Ketua Tanfidziyah PCNU Indramayu, Kiai Musthofa, memaparkan dua hal yang saat ini menjadi fokus gerakan PCNU Indramayu.


Kiai Musthofa menjelaskan tentang program PCNU Indramayu yang begitu banyak itu sebagai upaya pengabdian kepada masyarakat khususnya warga Nahdliyyin.


“PCNU Indramayu memiliki banyak sekali program yang harus dikerjakan dan diselesaikan. Namun, saat ini ada dua hal yang menjadi perhatian khusus dalam tubuh PCNU Indramayu. PCNU Indramayu saat ini sedang mengontrol jam’iyah diniyah ijtimaiyah atau aktivitas keagamaan masyarakat,” ucap kiai Musthofa.


Kiai Musthofa juga menjelaskan, aktivitas keagamaan masyarakat khususnya di Indramayu harus benar-benar diawasi oleh NU. Menurutnya, jangan sampai, tambahnya, ada paham keagamaan yang salah di tengah-tengah masyarakat. 


Ia menila, jika sampai terjadi ada paham keagamaan yang salah di tengah masyarakat maka akan muncul sebuah gerakan yang bisa saja merugikan negara bahkan mengancam kedaulatan negara. “Sehingga kontrol NU dalam kegiatan keagamaan masyarakat, sangat penting sekali dan harus benar-benar menjadi fokus utama,” jelasnya.


“Selain memberikan perhatian khusus terhadap kegiatan keagamaan masyarakat, PCNU Indramayu juga memfokuskan diri (pada) kesehatan warga Nahdliyyin dengan membangun klinik kesehatan untuk masyarakat khususnya warga Nahdliyyin,” tambahnya.


Kiai Musthofa menjelaskan bahwa PCNU Indramayu sudah membangun klinik kesehatan di wilayah Tukdana, yaitu klinik Pratama NU. Klinik itu dibangun sebagai bentuk kepedulian PCNU Indramayu terhadap kesehatan masyarakat.


“Selain layanan kesehatan, PCNU Indramayu juga mengupayakan peningkatan ekonomi warga Nahdliyyin dengan selalu berkolaborasi dengan pemerintah daerah yang tujuannya mengangkat ekonomi masyarakat,” papar Kiai Musthofa.


“PCNU Indramayu juga sudah melakukan launching air mineral Shofa yang merupakan program PWNU dalam bentuk kemasan gelas, dan sekali lagi ini adalah upaya PCNU Indramayu untuk mengangkat ekonomi masyarakat Indramayu khususnya warga Nahdliyyin,” tutup Kiai Musthofa.


Sebagai informasi, acara rutinan alumni Pondok Pesantren KHAS Kempek Cirebon tersebut digelar di kediaman Ketua MWC NU Lohbener, Hawaiz.


Pewarta: Zakki Sayyidi
Editor: Duljani


Editor:

Indramayu Terbaru